Bagikan:

JAKARTA – Beberapa waktu lalu, Apple dan Meta dilaporkan sedang berdiskusi mengenai rencana kemitraan Artificial Intelligence (AI). Namun, Meta tampaknya gagal menghadirkan chatbot buatannya ke iOS 18.

Dikutip dari laporan Bloomberg, Apple telah menolak proposal yang Meta ajukan beberapa bulan lalu untuk mengintegrasikan chatbot Meta AI ke iOS 18. Sebelum proposalnya ditolak, kedua perusahaan itu sempat melakukan diskusi awal.

Diskusi ini dilakukan hampir di waktu yang sama ketika Apple menjalin kerja sama dengan Google dan OpenAI. Namun, bukannya berjalan mulus seperti perusahaan lainnya, Apple justru menolak proposal Meta karena kebijakan privasi yang diajukan.

Tidak dijelaskan lebih detail mengenai kebijakan privasi seperti apa yang diajukan oleh Meta. Setidaknya, terungkap bahwa pengembang Facebook dan Instagram itu berencana mengintegrasikan Llama ke dalam sistem operasi iPhone.

Saat ini, Apple sedang sibuk mengembangkan Apple Intelligence untuk menghadirkan berbagai fitur AI on-device di iOS 18. Dalam mengembangkan inovasi tersebut, Apple membutuhkan integrasi ChatGPT sehingga perusahaan itu bermitra dengan OpenAI.

Kemitraan ini diungkapkan saat Apple menggelar Worldwide Developers Conference (WWDC) 2024 beberapa waktu lalu. Selain menambahkan ChatGPT ke dalam Apple Intelligence, chatbot berbasis AI ini juga akan ditambahkan ke dalam Siri.

Meski sudah bermitra dengan OpenAI, Apple berencana menambahkan lebih banyak platform AI di masa mendatang. Maka dari itu, Apple masih menjajaki peluang kerja sama dengan Google untuk membangun model AI dasarnya.