Bagikan:

JAKARTA – Sejak TikTok menjadi aplikasi video vertikal yang viral, banyak pengguna ponsel Android yang mulai belajar membuat video semacam itu. Banyak hal yang mungkin ingin dibuat, mulai dari vlog atau video tren TikTok.

Jika Anda salah satu orang yang mulai tertarik untuk membuat konten video, ada banyak platform yang bisa digunakan, mulai dari aplikasi sederhana hingga yang punya banyak template. Berikut ini rekomendasi aplikasi edit video di Android, dikutip dari Android Police.

KineMaster

Google Play Store menghadirkan berbagai pilihan aplikasi edit video gratis, salah satunya adalah KineMaster. Aplikasi ini sudah diluncurkan sejak tahun 2015 dan fokus menghadirkan fitur yang menarik bagi generasi milenial dan Gen Z.

Ada berbagai macam fitur yang bisa digunakan, efek yang menarik, lebih dari 5.000 stiker premium, lebih dari 1.000 efek suara, emoji, dan masih banyak lagi. Pengguna juga bisa mengatur format dari video mereka dan mengubah latar belakangnya.

VivaVideo

Salah satu aplikasi yang cukup dikenal di Google Play Store adalah VivaVideo. Aplikasi yang beroperasi sejak tahun 2014 ini menyediakan berbagai stiker, font yang menarik, efek FX, hingga beberapa tema yang sedang populer.

VivaVideo dirancang khusus bagi para pengguna yang tidak terbiasa dalam mengedit video. Oleh karena itu, aplikasi ini sangat sederhana dan mudah digunakan. VivaVideo juga menawarkan pembuatan video TikTok secara gratis.

Inshot

Aplikasi yang diluncurkan sejak tahun 2014 ini dirancang bagi para influencer sehingga menawarkan alat pengeditan video yang trendi. Inshot memiliki beberapa fitur berbasis Kecerdasan Buatan (AI) untuk membantu pengeditan.

Pengguna bisa memotong video, menyesuaikan kecepatan dari videonya, memundurkan video, membuat tayangan berbentuk slide, menggunakan efek tubuh berbasis AI, dan masih banyak lagi.

CapCut

Selain mengembangkan TikTok, ByteDance juga mengembangkan aplikasi CapCut yang bisa digunakan untuk mengedit berbagai macam video. Oleh karena itu, aplikasi ini terintegrasi langsung dengan TikTok.

Aplikasi ini terkenal dengan berbagai template yang dihadirkan. Pengguna bahkan bisa mencari template melalui TikTok dan langsung mengeklik tautan template-nya melalui salah satu video. Ini merupakan cara cepat untuk ikut serta dalam tren tertentu.