Bagikan:

JAKARTA - Virgo and The Sparklings menjadi film ketiga dari Jagat Sinema Bumilangit. Berbeda dengan dua film pertamanya, kali ini cerita menyorot kisah Riani yang diperankan Adhisty Zara bersama teman-teman bandnya.

Zara sebagai Riani dituntut menjadi anggota band. Begitu juga dengan Satine Zaneta, Ashira Zamita, serta Rebecca Klooper. Mereka merasa bangga sekaligus senang karena berbagai tantangan dilewati demi peran sebagai band The Virgos.

"Salah satu proyek yang aku sempat ragu sanggup apa enggak. Karena gak mungkin aku tolak tapi aku sanggup gak," cerita Adhisty Zara pada konferensi pers hari ini, Selasa, 28 Februari.

"Paling sulit itu main gitar bahkan sempat ganti guru 2x dan ganti gitar dari akustik ke elektrik. Nyanyi sendiri 4 lagu dan biar percaya diri aja itu susah," jelasnya.

Hal serupa juga dirasakan Satine Zaneta sebagai Ussy. Meski dirinya seorang musisi namun ia harus menantang diri berlatih piano klasik.

"Ussy itu main keyboard dan piano jadi belajar dari not balok dan harus bisa menerapkan terus bisa sambil ngeband," kata Satine.

"Untuk belajarnya piano klasik. Yang dikulik lagu Bersorai, Sahabat Angin, Salah, tapi untuk piano, aku belajar Fur Elise biar terbiasa," katanya.

Sementara Ashira Zamita merasa tertantang dari segi branding. Ia menganggap penampilan The Virgos harus membuat penonton percaya bahwa mereka adalah band.

"Kita harus believable as a band dan orang-orang yang manggung. Kita harus terlihat jago padahal lagu-lagu The Virgos cukup sulit dan beatnya kenceng," kata Ashira di posisi drummer.

"Tapi hal yang terbantu itu chemistry antara kita semua sih," tambahnya lagi.

Virgo and The Sparklings menceritakan Riani bersama teman-temannya yang berusaha menyelamatkan dunia dari serangan orang jahat. Riani bersama Ussy, Monica serta Sasmi (Klooper) membentuk The Virgos yang menjadi awal pertemanan mereka.

Penampilan para jagoan ini bisa disaksiian lewat film Virgo and The Sparklings yang akan tayang mulai 2 Maret 2023 di seluruh jaringan bioskop Indonesia.