Bagikan:

JAKARTA - Istri Arya Saloka, Putri Anne merasa kesal. Aktivitasnya dikuntit oleh beberapa perempuan yang memantau di depan rumahnya.

Lewat media sosial, Putri Anne mengunggah foto rekaman CCTV yang memperlihatkan beberapa perempuan berada di depan rumah. Ia menduga sekelompok perempuan itu mengambil fotonya saat tidak mengenakan hijab di rumah.

Ia juga menyangka sekelompok perempuan itu mengunggah foto-foto mereka di media sosial. Putri Anne secara terbuka mengunggah foto dari CCTV kepada publik.

"Hallo cewek2. Masya Allah yah. Nongkrong depan rumah orang cuman buat photo2in ibu2 yg gendong anak turun dari mobil,” tulis Putri Anne pada Minggu, 26 Februari.

“Posting saya lg gak pakek hijab dan sebar ke medsos. Go Ahead. Hope you guys sleep well tonight," lanjutnya.

Merasa terganggu, Putri Anne juga menyebut akun Divisi Humas Polri. Ia mengaku sudah mengetahui nomor plat mobil yang digunakan penguntit itu saat berada di depan rumah.

"You can run, but you can't hide," lanjut Putri Anne.

Kehidupan pribadi Putri Anne tidak jauh dari publik. Sebelumnya akun pribadinya seringkali diserang para netizen buntut sang suami, Arya Saloka yang didukung untuk menjalin hubungan dengan lawan mainnya, Amanda Manopo.

Tidak sedikit yang melempar kritik dan hujatan terhadap Putri Anne melalui media sosial. Namun Putri Anne gentar menghadapi netizen.