Bagikan:

JAKARTA - Pilihan Lesti Kejora untuk mencabut laporan KDRT kepada Rizky Billar ternyata berujung pada protes netizen. Diketahui mereka menyuarakan tagar #BoikotLeslar melalui media sosial.

Menurut pantauan VOI, akun Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) dipenuhi dengan komentar dari warganet. Mereka menyerukan boikot kepada pasangan muda itu untuk tampil di televisi.

“Lesti dan billar gak pantas di TV lagi. Gak pantes jadi idola anak-anak lagi. Bahaya kalo dicontoh dan membenarkan kdrt #boikotleslar,” tulis warganet.

“Boikot lesty karna dia membenarkan kdrt dengan mencabut laporannya,” sambar lainnya.

“#BoikotLesti #BoikotLeslar. Yang paling aneh dari fans, bilang gak usah ngurusin hidup orang lain. Hello! Artisnya sendiri mulai up berita ke polisi yang otomatis disorot media dan jadi konsumsi publik. Kalau gak mau dikomenin, makanya artisnya suruh diem aja jangan bikin gaduh dan sebaiknya diboikot aja!” jelas lainnya.

“KPI kebangetan kalau gak boikot Lesti Billar mah,” tulis lainnya.

Rizky Billar sendiri sudah dipecat dari Indosiar untuk tampil di saluran televisi mereka. Diwakili Ruben Onsu cs, mereka menegaskan tidak ada ruang bagi pelaku KDRT untuk tampil di televisi.

Hal itu menyusul setelah Lesti Kejora melaporkan Billar ke polisi. Sesaat setelah ditetapkan sebagai tersangka, Lesti justru datang dan mencabut laporan Billar.

Oleh karena itu, Rizky Billar dinyatakan bebas namun diwajibkan melapor. Lesti mengetahui pencabutan laporan itu membuat publik merasa kecewa namun ia punya alasan tersendiri.

“Kecewa kenapa? Itu hak orang masing-masing. Saat ini yang terpenting insya Allah pelajaran buat suami saya. Pelajaran agar ini tidak terulang,” kata Lesti Kejora di konferensi pers.