TANGERANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tangerang Selatan memastikan pelaksanaan pemungutan suara di 16 TPS wilayah Pondok Aren bakal dilaksanakan pada Minggu, 18 Februari. Keputusan itu menyusul adanya pemungutan suara ulang yang batal akibat cuaca dan banjir.
Ketua Panitia pemilihan kecamatan (PPK) Pondok Aren, Suriadi mengatakan ada 3.805 daftar pemilih tetap (DPT) dalam pencoblosan susulan kali ini.
“Pemilu lanjutan dilakukan hari Minggu, karena kita yakin bakalan ramai dan menekan turunnya partisipasi pemilu,” kata Suriadi saat dikonfirmasi, Kamis, 15 Februari.
Suriadi juga mengungkapkan bila sebenarnya, pihaknya sudah siap dimulai kapan saja pencoblosan ini. Namun, karena kemarin wilayahnya terendam banjir, maka logistiknya dikembalikan sementara ke KPU Tangerang Selatan.
“Kalau dari kita intinya sudah siap, tinggal menunggu logistik yang baru dari KPU. Larena logistik yang lama ditarik lagi,” ucapnya.
Perihal mekanisme pencoblosan, kata Suriadi, tidak ada perubahan. Para pemilih akan mengikuti alur seperti pada umumnya mulai dari menyerahkan data diri hingga memasukan surat suara ke kotak suara.
BACA JUGA:
“Tidak ada perubahan, pelaksanaan sama saja, tidak ada yang diperketat juga,” jelasnya
Hal senada dikatakan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Tangsel Muhammad Acep. Katanya, pelaksanaan pemungutan suara untuk TPS yang kemarin sempat tertunda, bakal di gelar minggu ini.
“Saya sudah tanya Panwascam hari Sabtu atau Minggu,” kata Acep dalam pesan singkat, Kamis, 15 Februari.
Acep menyebut bila nantinya yang akan melaksanakan pemungutan suara susulan ada 16 TPS di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan (Tangsel).
“16 Tempat Pemungutan Suara (TPS),” ucapnya