Bagikan:

JAKARTA - RevComm, perusahaan teknologi asal Jepang, memperkenalkan MiiTel Meetings, inovasi teknologi berbasis kecerdasan buatan (AI) yang mendorong efektivitas online meeting.

MiiTel Meetings mampu melakukan perekaman, transkripsi, dan analisis suara otomatis dalam online meeting. Inovasi ini telah tersedia untuk platform Zoom sejak Juli 2022, dan juga telah mendukung platform Microsoft Teams sejak Mei 2023 untuk mengakomodasi berbagai jenis online meeting. 

Tidak hanya itu, RevComm juga terus membarui solusinya dengan menyesuaikan kebutuhan pelanggan, sehingga saat ini MiiTel Meetings juga dapat digunakan di platform Google Meet.

Perluasan jangkauan penggunaan MiiTel Meetings ini diharapkan dapat mendorong efektivitas bisnis di lebih banyak perusahaan, termasuk dalam aktivitas komunikasi dengan pelanggan, negosiasi bisnis, wawancara kandidat baru, dan juga komunikasi internal dalam perusahaan.

MiiTel Meetings memiliki berbagai fitur canggih di dalamnya, seperti fitur analisis percakapan dengan AI, yang memungkinkan pengguna untuk melihat alur percakapan, memutar ulang, dan memberi komentar pada momen tertentu dalam percakapan, serta mampu menganalisis percakapan mulai dari intonasi, frekuensi, hingga kecepatan suara yang kemudian dapat menjadi panduan evaluasi dan self-coaching.

MiiTel Meetings juga mampu mentranskripsi suara secara otomatis ke dalam teks, sehingga dapat membantu menghemat waktu dan energi dalam membuat ringkasan, catatan, dan minutes of meeting yang dapat dibagikan pada tim. 

Selain itu, MiiTel Meetings juga terintegrasi dengan sistem telepon dan CRM seperti Salesforce yang memungkinkan pengelolaan online meeting dengan pelanggan secara terpusat.