Awasi Anak Anda Tetap Aman, Begini Cara Memblokir Situs Dewasa Melalui iPhone dan iPad
Cara memblokir situs web dewasa untuk anak (foto: iStock)

Bagikan:

JAKARTA - Meningkatkan penggunaan smartphone pada anak-anak tidak selamanya baik, justru lebih banyak menimbulkan kekhawatiran orang tua tentang keamanan online untuk buah hatinya. 

Aplikasi Grace telah melakukan penelitian bahwa orang tua tidak boleh sepenuhnya mempercayai aplikasi dan situs web paling populer sekalipun di internet.

Untuk membantu orang tua, sudah banyak fitur di smartphone ataupun aplikasi yang bisa membantu orang tua mengontrol apa yang dilakukan anaknya saat menggunakan ponsel seluler. 

Aplikasi Grace juga membagikan langkah-langkah yang bisa orang tua lakukan untuk memblokir situs web tertentu menggunakan iPhone dan iPad. 

Cara memblokir situs web dewasa

Untuk menghindari konten dewasa terlihat oleh anak Anda, Anda bisa memblokir situsnya dengan cara ini:

  1. Buka aplikasi Pengaturan
  2. Gulir ke bawah dan ketuk tab "Screen Time"
  3. Nyalakan "Screen Time" dan ikuti orientasi
  4. Pilih tab “Content & Privacy Restrictions
  5. Aktifkan saklar “Content & Privacy Restrictions
  6. Pilih tab "Content Restrictions"
  7. Di bawah tajuk "Web Content", pilih tab "Web Content".
  8. Ketuk Batasi Situs Web Dewasa. 

Cara memblokir situs web tertentu

Opsi ini berguna ketika Anda ingin membatasi atau mengizinkan akses ke situs web tertentu.

  1. Ikuti 8 langkah dari tutorial "Cara memblokir situs web dewasa" sebelumnya. 
  2. Di bawah tajuk "Selalu Izinkan", ketuk "Tambah Situs Web" dan masukkan alamat URL situs web yang diinginkan untuk diizinkan.
  3. Di bawah tajuk "Jangan Izinkan", ketuk "Tambah Situs Web" dan masukkan alamat URL situs web yang diinginkan untuk diblokir.