JAKARTA – PSM Makassar akan melakoni laga kandang melawan Madura United pada pekan ke-15 Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion B.J Habibie, Minggu, 8 Oktober pukul 15.00.
Di papan klasemen sementara saat ini posisi kedua tim cukup kontras. Madura adalah penghuni posisi kedua klasemen sementara, sedangkan PSM masih berusaha bangkit dari papan bawah.
Madura telah memenangkan delapan pertandingan serta imbang dan kalah masing-masing tiga kali. Saat ini mereka memiliki koleksi 27 poin atau terpaut satu poin saja dari Borneo FC di nomor wahid.
Laskar Karapan Sapi sebelumnya sempat berada di posisi teratas klasemen kasta tertinggi Indonesia ini. Akan tetapi, mereka harus turun ke posisi kedua setelah kalah dari Borneo di pekan sebelumnya.
Kekalahan itu satu dari tiga hasil kurang memuaskan yang mereka dapatkan pada lima pertandingan terbaru bersama dua hasil imbang melawan Bhayangkara dan PSS Sleman.
Namun, performa tandang Madura di lima pertandingan terakhir cukup bagus ( 3 kali menang, 1 kali kalah, dan 1 kali imbang). Hasil ini tentu lebih dari cukup untuk membuat PSM Makassar was-was.
PSM sendiri sedang dalam tren yang buruk di empat pertandingan terbaru di semua kompetisi. Selain dua kekalahan di Liga 1 Indonesia, mereka juga kalah dua kali di penyisihan Grup H Piala AFC.
Kekalahan paling telak terbaru adalah melawan Sabah FC. Di pertandingan tersebut tim berjuluk Juku Eja ini menyerah di tangan lawan dengan skor telak lima gol tanpa balas.
Rangkaian hasil ini tentu membuat PSM berhasrat bangkit saat melawan Madura nanti. Terlebih mereka memiliki dua kemenangan kandang beruntun sebelum laga kontra Madura.
Jadwal Pertandingan Liga 1 2023/2024:
PSM Makassar vs Madura United
Sabtu, 7 Oktober 2023
Stadion B.J Habibie, Makassar
Kick off pukul 15.00 WIB