Bagikan:

JAKARTA – Bintang kelas bulu UFC Brian Ortega mengabadikan momen Hari Valentine tahun ini dengan cara berbeda. Ia memilih menato nama depan tunangannya Tracy Cortez di bagian dalam bibir bawah.

Itu diketahui dari unggahan terbaru Ortega di akun Instagram pribadinya. Unggahan dalam bentuk video itu memperlihatkan seorang penato sedang menyelesaikan tahap akhir tato bertuliskan 'Tracy' dengan tanda 'love'.

"Yang bisa saya katakan adalah… AKU MENCINTAI DIA," tulis Ortega menyertai unggahannya tersebut yang dikutip Daily Star.

Menato di bibir bagian dalam tentu punya efek rasa sakit yang tidak bisa dibayangkan. Namun, bagi Ortega tampaknya kekuatan cinta jauh lebih besar daripada tusukan jarum kecil itu sehingga ia berani membuat tato di tempat paling menyakitkan di tubuhnya.

Sampai saat ini belum diketahui sudah berapa lama pasangan bersama. Namun, mereka dikabarkan sudah bertunangan setelah Cortez terlihat mengenakan cincin berlian saat Ortega kalah dari Alexander Volkanovski September lalu.

Ortega bukan satu-satunya orang dalam hubungan ini yang terbiasa mendatangi tempat tato. Cortez, yang juga bergelut di MMA, juga punya banyak tato di bagian tubuhnya, terutama di bagian lengan.

Tato di bagian lengan tersebut merupakan yang terpenting buat Cortez. Tato itu ia buat untuk menghormati saudara laki-lakinya Jose, yang meninggal pada 2011 setelah berjuang melawan kanker.

"Setiap kali saya merasa lelah atau bertanya-tanya 'mengapa saya membutuhkan semua ini?' Saya ingat bagaimana saudara laki-laki saya berjuang melawan kanker jantung, dan dia tidak menyerah," kata Cortez.