Bagikan:

JAKARTA - Min Hee Jin mengundurkan diri dari posisinya sebagai CEO dari label ADOR yang menaungi grup K-pop NewJeans. Kabar ini diumumkan oleh pihak label yang mana mengumumkan nama baru sebagai pemegang pimpinan tersebut.

“Pada 27 Agustus, rapat pimpinan diadakan dan Kim Joo Young dipilih menjadi CEO baru. Kim Joo Young adalah ahli HR yang memiliki pengalaman di industri dan ditugaskan untuk memperbaiki organisasi internal ADOR,” kata pihak ADOR pada Selasa, 27 Agustus.

Meski mundur dari jabatannya, Min Hee Jin tetap menjadi produser untuk NewJeans. Diketahui Min Hee Jin merupakan pembuat konsep dari rangkaian promosi NewJeans hingga saat ini.

“Min Hee Jin tetap menjadi direktur interal dan tetap ditugaskan dengan produksi NewJeans. Oleh karena itu, produksi dan administrasi ADOR akan dibuat terpisah,” lanjut mereka.

“Sebelumnya, ADOR hanya satu-satunya label HYBE di mana CEO mengelola administrasi dan produksi dan tidak mengikuti strategi multi label (seperti label di bawah perusahaan HYBE lainnya)” jelas ADOR.

“Dengan perubahan ini, kami akan melakukan yang terbaik untuk kesuksesan ADOR dan NewJeans,” tutup agensi.

Sebelumnya, Min Hee Jin dan HYBE terlibat konflik selama beberapa bulan. Min Hee Jin menggugat pemegang saham labelnya untuk tidak mengelola keputusan label. Pihak pengadilan mengizinkan agar HYBE tidak menggunakan hak dalam rapat pemegang saham di bulan Mei.

"Saya pikir saya merasakan pengkhianatan itu terlebih dahulu, dan HYBE telah merusak kepercayaan itu terlebih dahulu,” kata Min Hee Jin dalam konferensi persnya.

Dua label HYBE lainnya: BELIFT LAB dan Source Music juga menggugat Min Hee Jin untuk ganti rugi karena pencemaran nama baik dan campur tangan dalam bisnis mereka. Hal ini dikeluarkan setelah Min Hee Jin menuding label lainnya meniru bagaimana ia membuat konsep promosi untuk NewJeans.