Bagikan:

JAKARTA - Para pemain drama Marry My Husband akan mendapat hadiah liburan dari stasiun televisi. Suksesnya drama mereka secara rating dan popularitas membuat para kru dan pemain mendapat hadiah ke Vietnam selama lima hari.

Melansir representasi tvN, sejauh ini hanya Park Min Young yang dikonfirmasi ikut dalam liburan tersebut. Sementara para aktor lainnya seperti Lee Yi Kyung, Song Ha Yoon dan Choi Gyu Ri masih mengurus jadwal mereka.

BoA yang berperan sebagai villain tidak bisa mengikuti liburan ini karena sederet jadwalnya. Kabar berbeda datang dari Na In Woo yang sedang mengupayakan untuk bisa ikut berlibur dengan para pemain.

Sementara Na In Woo yang dijadwalkan berangkat wajib militer tahun ini berencana untuk meminta izin kepada pihak Administrasi Tenaga Kerja Militer untuk mengambil hadiah liburan ini.

“Kami berencana untuk minta izin dari Administrasi Tenaga Kerja Militer agar dia bisa menerima hadiah liburan,” kata pihak perwakilan Na In Woo kepada Star News.

Menurut aturan Administrasi Tenaga Kerja Militer, pria yang berusia lebih dari 25 tahun harus mendapat izin dari komisioner untuk melakukan perjalanan ke luar negeri. Aturan ini ditujukan kepada mereka yang berencana untuk wajib militer.

Na In Woo yang akan berumur 30 tahun di tahun ini belum menjalani wajib militer. In Woo sendiri belum mendapat jadwal kapan ia akan berangkat, namun ia akan meminta izin untuk mengambil hadiah liburan tersebut.

Drama Marry My Husband yang diadaptasi dari webnovel berjudul sama sukses sejak tayang perdana pada 1 Januari lalu. Pada episode terbarunya, drama ini mencetak rating dua digit menuju penayangan dramanya berakhir.

Marry My Husband menceritakan Kang Ji Won (Park Min Young) yang menyaksikan sahabatnya Jung Soo Min (Song Ha Yoon) berselingkuh dengan suaminya Park Min Hwan (Lee Yi Kyung) dan melakukan balas dendam dengan kembali ke masa lampau.

Rencananya, para kru dan pemain Marry My Husband akan berlibur ke Vietnam selama lima hari dimulai dari tanggal 10 Maret mendatang.