JAKARTA - Perseteruan antara Nikita Mirzani dan putrinya Laura Meizani Nasseru Asry alias Lolly masih terus berlanjut. Melalui cuplikan video di TikTok, terlihat Nikita yang mengatakan sudah berhenti menghidupi Lolly.
Nikita mengakui bahwa ia sudah mencabut hak Lolly sebagai ahli waris. Bukan hanya itu, Lolly juga sudah tidak diberikan asuransi jiwa oleh Nikita. Terakhir Nikita juga sedang memproses penghapusan nama Lolly dari Kartu Keluarganya.
"Ahli waris dia sudah nggak dapat, asuransi sudah distop. Asuransi jiwa segala macam, karena dia sekolahnya di UK waktu itu, waktu masih sekolah jadi kalau dia sakit gue cuma bawain dia kartu ke mana aja kita kasih kartu. KK (kartu keluarga) sedang lagi di urus," ujar Nikita Mirzani dikutip VOI dari akun YouTube Nexera Entertainment, Rabu, 22 November.
Melihat hal ini, Lolly mencoba menanggapi keputusan sang ibu. Lolly mengatakan bahwa ia tidak masalah dengan keputusan sang ibu selama itu membuat Nikita merasa bahagia.
"Nggak apa-apa kok, itu kan hak nya beliau mau di hapus atau engga, kalau dengan beliau mau nya seperti itu beliau bahagia dan tenang hidup nya, mungkin ini emang sudah jalan yang di kasih sama Allah, ya di jalanin saja," tulis Lolly dikutip VOI dari instagram pribadinya.
Selanjutnya wanita berusia 16 tahun ini mengaku sudah meminta maaf kepada Nikita beberapa kali tetapi tidak ditanggapi oleh ibunya.
"Di belakang layar aku sudah sempat berminta maaf beberapa kali, tapi emang beliaunya saja yang sudah cut off (tidak mau lagi)," lanjutnya.
BACA JUGA:
Bagi Lolly meski sudah dihapus dari Kartu Keluarga, Nikita akan tetap menjadi ibunya karena ia merupakan darah daging Nikita Mirzani hingga ia mati.
"Yang penting, aku masih anak perempuannya bukan di KK tapi di darah, daging, dan hatinya beliau akan selalu jadi ibuku selamanya hingga aku meninggal," jelasnya.