Bagikan:

JAKARTA - Fantagio merilis pernyataan terbaru terkait pemakaman Moonbin ASTRO. Mereka meminta privasi dari pihak publik mengenai keluarga dan proses pemakaman yang akan segera berlangsung.

“Keluarga Moonbin yang bersedih atas kabar mengejutkan ini berharap untuk melaksanakan pemakaman secara tenang,” kata agensi Moonbin, Fantagio melansir SportsHan pada hari ini, Kamis, 20 April.

“Mereka berharap seluruh proses pemakaman dimulai dari keberangkatan hingga proses pemakaman bisa diadakan secara tertutup dari wartawan, dan keluarga tidak ingin proses liputan mengenai siapa yang berduka,” lanjut agensi.

“Kami meminta dengan tulis agar kalian membuat perjalanan terakhirnya (Moonbin) indah, dan kami sungguh-sungguh meminta belas duka kalian,” tutup agensi.

Selain itu agensi juga menjelaskan para member ASTRO yang juga merasakan duka yang sama. Saat ini, JinJin dan Sanha sudah tiba di tempat duka dan bertemu dengan keluarga Moonbin.

Cha Eun Woo yang sedang menjalankan aktivitas solonya dikonfirmasi agensi sedang dalam perjalanan pulang ke Korea Selatan. Sementara MJ yang sedang melaksanakan wajib militer meminta izin untuk menghadiri pemakaman Moonbin.

“MJ sudah mendengar kabar meninggalnya Moonbin pagi ini dan dia langsung meminta izin cuti dan mengunjungi tempat Moonbin,” kata Fantagio.

Moonbin ASTRO ditemukan tidak bernyawa pada 19 April 2023 pukul 20.10 waktu Korea Selatan oleh manajernya. Kepolisian Seoul Gangnam sedang berencana untuk melakukan otopsi untuk mengetahui penyebab meninggalnya.

Moonbin ASTRO meninggal pada usia 25 tahun.