Bagikan:

JAKARTA - Film 20th Century Girl belum sepekan dirilis melalui Netflix. Namun film ini mendapat respons positif dari publik, ditandai dengan film ini menjadi film yang paling banyak ditonton di platform.

Tak hanya berjaya di negara asal, 20th Century Girl juga menempati peringkat enam secara global di Netflix. Tagar #20thCenturyGirl sempat berada di trending topic.

Menariknya, film ini merupakan debut penyutradaraan Bang Woo Ri. Ia merasa terkejut 20th Century Girl mendapat respons yang positif. Cerita ini juga ditulis berdasarkan pengalaman pribadinya.

“Saya ingin membuat film romansa remaja sesuai dengan budaya Korea. Karena film ini berdasarkan pengalaman pribadi, saya pikir audiens yang lebih luas akan memahaminya,” cerita Bang Woo Ri melansir Yonhap News.

Meskipun film ini memiliki premis yang banyak ditemukan di film remaja, namun sutradara menjelaskan keinginannya untuk membangkitkan nostalgia.

“Karena ceritanya kembali ke masa lampau dan membangun nostalgia, plotnya sulit menghindari sisi klise. Saya pun merasa tertantang,” katanya.

Bang Woo Ri juga menggunakan warna untuk memberi kesan masa lampau. Hal ini terlihat dari sinematografi serta warna pakaian yang digunakan para pemain.

“Saya bersikeras menggunakan warna saturasi untuk memotret sentimen cinta pertama dan masa lalu,” jelas Bang Woo Ri.

“Cerita dari era ‘70-an dan ‘80-an populer pada beberapa waktu belakang tapi obsesi akan retro berlanjut ke tahun ‘90-an. Saya pikir orang yang berumur seperti saya akan mulai berbagi cerita mereka,” lanjutnya.

20th Century Girl menceritakan Bo Ra (Kim You Jung) yang bergabung dengan klub penyiaran bersama Woon Ho (Byun Woo Seok). Bo Ra berteman baik dengan Yeon Doo (Roh Yoon Seo).

Yeon Doo menyukai Hyun Jin (Park Jung Woo). Yeon Doo meminta Bo Ra untuk mencari tahu soal Hyun Jin sementara Yeon Doo berangkat ke Amerika Serikat. Bo Ra pun mendapat informasi tentang Hyun Jin dari Woon Ho. Hal itu membuat Bo Ra mulai dekat dengan Hyun Jin dan Woon Ho.

Film 20th Century Girl bisa disaksikan melalui Netflix.