Bagikan:

JAKARTA - Dua peristiwa kebakaran terjadi di Jakarta Pusat. Objek yang terbakar yakni rumah tinggal dan restoran.

Tim Pemadam Kebakaran memberikan informasi kebakaran rumah tinggal terrjadi di Jalan Kramat Lontar, Paseban, Senen, Jakpus.

Kebakaran dilaporkan terjadi pada pukul 20.35 WIB, Sabtu, 27 Februari. Proses pemadaman masih berlangsung hingga pukul 20.45 WIB. Ada 19 mobil pemadam yang dikerahkan ke lokasi.

Kebakaran juga terjadi di restoran di Jalan Agus Salim, Kebon Sirih, Menteng dekat Gereja Theresia. Informasi kebakaran diterima petugas pukul 19.40 WIB. 

“Objek restoran,” demikian informasi dari Tim Damkar.

Ada 4 unit yang dikerahkan ke lokasi. Kebakaran bisa ditangani pukul 19.55 WIB. Tim melanjutkan operasi pendinginan di lokasi.