JAKARTA - Mobil Presiden Volodymyr Zelensky mengalami kecelakaan lalu lintas, usai mengunjungi kota yang berhasil direbut kembali pasukan Ukraina dari tentara Rusia.
Dalam unggahannya di Facebook, juru bicara Presiden Zelensky, Serhii Nykyforov mengatakan sang presiden tidak mengalami luka parah.
Dikatakannya, mobil Presiden Zelensky bertabrakan dengan kendaraan pribadi, namun tidak dikatakan kapan peristiwa itu terjadi.
"Presiden diperiksa oleh dokter, tidak ada luka serius yang ditemukan," katanya, seraya menambahkan kecelakaan itu akan diselidiki, melansir Reuters 15 September.
Petugas medis yang menemani Presiden Zelensky memberikan bantuan darurat kepada pengemudi mobil pribadi dan memasukkannya ke dalam ambulans, tambahnya.
Beberapa menit setelah Nykyforov membuat pernyataannya, kantor Presiden Zelensky merilis video pidato malam hari yang diberikan presiden setiap hari.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengapresiasi dan berterima kasih kepada pasukannya, di sela-sela upacara pengibaran bendera di kota yang berhasil direbut kembali dari Rusia, saat mengunjungi Kharkiv, Rabu.
Hadir di Kota Izyum, Presiden Zelensky mengikuti upacara di alun-alun pusat kota, termasuk pemutaran lagu kebangsaan Ukraina.
BACA JUGA:
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Zelensky berterima kasih kepada para prajuritnya, yang telah berjuang membebaskan wilayah Ukraina dari musuh.
"Saya ingin berterima kasih kepada Anda karena telah menyelamatkan orang-orang kami, hati kami, anak-anak kami, dan masa depan," ujar Presiden Zelensky, melansir situs Kepresidenan Ukraina.
"Beberapa bulan terakhir sangat sulit bagi Anda. Karena itu, saya meminta Anda, jaga diri Anda, Anda adalah yang paling berharga yang kami miliki," pesannya