Bagikan:

JAKARTA – Apple meluncurkan versi pengujian terbaru dari iOS 18 pada Senin, 5 Agustus. Melalui versi beta 5, perusahaan itu meluncurkan berbagai fitur baru, salah satunya fitur Kontrol Gangguan untuk Safari.

Kontrol Gangguan merupakan kemampuan baru untuk memblokir elemen tertentu yang terlihat di halaman web Safari. Pengguna iPhone bisa memblokir beberapa hal seperti pop-up sign-in, pop-up iklan, atau tampilan apa pun yang dianggap mengganggu.

Dilansir dari 9to5mac, Kontrol Gangguan bisa diakses melalui antarmuka Menu Halaman di Safari. Pengguna akan melihat opsi Sembunyikan Item yang Mengganggu untuk mengaktifkan Kontrol Gangguan, lalu pengguna akan diminta untuk memilih elemennya.

Pengguna harus memilih elemennya secara manual dengan mengeklik tampilannya. Setelah diklik, Kontrol Gangguan akan menghilangkan elemen yang dianggap mengganggu dari layar. Elemen ini akan tetap hilang meskipun halamannya dimuat ulang.

Satu-satunya elemen yang akan muncul kembali saat dimuat ulang atau di-refresh adalah iklan. Apple mengatakan bahwa Kontrol Gangguan bukan fitur yang dirancang untuk memblokir iklan, meskipun secara teknis fitur ini bisa menyembunyikan iklan.

Saat pertama kali mengaktifkan fitur Kontrol Gangguan, pengguna akan melihat pesan yang menekankan bahwa fitur ini tidak akan menghapus iklan atau elemen lain yang sering mengalami perubahan.

Selain menyembunyikan elemen di halaman web Safari, pengguna juga bisa memunculkan kembali apa yang mereka sembunyikan. Pengguna hanya perlu mengeklik Kontrol Gangguan, lalu pilih opsi Tampilkan Item Tersembunyi.

Kontrol Gangguan tidak hanya diluncurkan ke Safari dengan versi iOS. Fitur baru ini juga ditambahkan ke iPadOS 18 beta 5, dan macOS Sequoia beta 5. Seluruh penguji beta pengembang sudah bisa mengakses fitur ini.