Bagikan:

JAKARTA – Sejak September tahun lalu, platform X meluncurkan kemampuan untuk menyembunyikan tanda suka dari seluruh pengguna. Kemampuan ini awalnya hanya untuk akun premium, tetapi kini akan diperluas.

Rumor mengenai tab suka yang akan dihilangkan secara permanen sudah muncul sejak Mei lalu. Namun, menurut laporan The Verge, pihak internal perusahaan mengatakan bahwa fitur tanda suka pribadi akan diluncurkan pada Rabu, 12 Juni.

Setelah fitur ini diluncurkan, pengguna X tidak bisa melihat dan mencari tahu apa yang disukai pengguna lainnya. Kabarnya, fitur ini akan diluncurkan secara default dan belum diketahui apakah ada tombol untuk menonaktifkan fitur tersebut.

Sementara itu, kabar mengenai peluncuran tanda suka pribadi ini telah dikonfirmasi oleh Pemilik X, Elon Musk. Saat akun cb_doge membagikan tangkapan layar dari laporan The Verge mengenai tanggal peluncuran, Musk membagikan ulang postingan tersebut.

Musk juga mengatakan bahwa, "Penting untuk memungkinkan orang menyukai postingan tanpa diserang karenanya!" Musk tampaknya ingin mendorong kebebasan dalam berekspresi sehingga pengguna tidak perlu takut menyukai hal yang bisa menimbulkan kritik.

Beberapa waktu lalu, Direktur Teknik X, Haofei Wang, mengatakan bahwa tanda suka pribadi merupakan salah satu upaya X dalam melindungi citra publik penggunanya. Oleh karena itu, tab Suka akan dihilangkan dari masing-masing profil pengguna.

Meski tab-nya dihilangkan, seluruh pengguna masih bisa melihat siapa saja yang menyukai postingan mereka dan berapa jumlah suka yang mereka dapatkan. Mereka hanya tidak bisa melihat orang yang menyukai postingan orang lain.