Bagikan:

JAKARTA – Tensor, prosesor khusus untuk ponsel Pixel, diproduksi oleh divisi silikon Samsung sejak generasi pertama rilis. Sejauh ini, prosesor untuk ponsel buatan Google itu tidak memiliki kendala atau masalah.

Meski produksi berjalan dengan sangat baik, beberapa komponen dari Tensor mulai tertinggal, seperti bagian termal dan efisiensinya. Dengan beberapa kekurangan ini, Google sepertinya ingin beralih ke produsen chipset yang lain.

Berdasarkan laporan Android Authority, Tensor G5 untuk Pixel 10 akan diproduksi oleh TSMC, produsen semikonduktor terbesar di Taiwan. Kemungkinan besar, kemitraan Google dan divisi silikon Samsung akan berakhir setelah Pixel 9 rilis.

Informasi ini terungkap setelah manifes pengiriman chip untuk sampel Tensor G5 terungkap di database perdagangan. Meski tidak diuraikan secara jelas dalam deskripsi, Google menggunakan kode LGA yang dipercaya mengarah ke Laguna Beach.

Laguna Beach merupakan sebutan lain atau kode nama untuk Tensor G5. Penggunaan kode nama ini bukan sesuatu hal yang baru karena Google menggunakan Whitecapel (WHI) untuk Tensor generasi pertama dan Zuma Pro (ZPR) untuk generasi keempat.

Selain terdapat kode nama, deskripsi di manifes tersebut menyinggung TSMC dan InFO POP, teknologi pengemasan eksklusif untuk TSMC. Oleh karena itu, sudah dapat dipastikan bahwa Tensor G5 untuk Pixel 10 akan diproduksi oleh TSMC.

Temuan terakhir dari manifes menunjukkan bahwa pengekspor adalah Google yang berlokasi di Taiwan, sedangkan importirnya adalah Tessolve Semiconductor di India. Sepertinya, Google sedang membongkar prosesor yang sempat dikerjakan Samsung.

Sejauh ini, Pixel merupakan salah satu perangkat Android dengan fitur yang canggih, tetapi pembuatan prosesornya masih berada di bawah standar. Setelah diproduksi oleh TSMC, Tensor mungkin akan mengalami banyak peningkatan dibandingkan sebelumnya.