Bagikan:

JAKARTA - Konglomerasi asal India, Tata, akan memulai perakitan iPhone Apple di negara itu setelah Wistron Corp menyetujui penjualan unit manufaktur India-nya kepada konglomerat salt-to-software tersebut, seperti dikutip dari seorang menteri pada Jumat, 17 Oktober.

"Sebuah perusahaan milik Tata Grup akan mulai memproduksi iPhone di India untuk pasar domestik dan global," kata Wakil Menteri Teknologi Informasi, Rajeev Chandrasekhar di platform media sosial X.

Dewan direksi Wistron menyetujui penjualan Wistron InfoComm Manufacturing India Private Limited kepada Tata Electronics Private Limited dengan perkiraan nilai sekitar 125 juta dolar AS (Rp1,9 triliun), menurut pernyataan dari pemasok berbasis Taiwan yang dibagikan oleh menteri tersebut. Sementara Wistron tidak segera memberikan tanggapan atas permintaan komentar.

Apple telah menggarisbawahi India sebagai penggerak pertumbuhan besar berikutnya saat perusahaan itu mencari pasar baru untuk memindahkan sebagian produksi dari China.

Perusahaan teknologi raksasa itu memulai perakitan iPhone di India dengan Wistron pada tahun 2017, sebelum memperluas melalui kontrak dengan perusahaan seperti Foxconn dan Pegatron Corp.

Pada Desember 2020, pabrik Wistron di Negara Bagian Karnataka, Narasapura, terpaksa ditutup selama tiga bulan setelah para pekerja merusak properti selama protes atas pembayaran gaji, yang menyebabkan kerugian jutaan dolar