Bagikan:

JAKARTA - Google mengumumkan bahwa mereka akan menghadirkan reaksi emoji ke Gmail, yang disebut bisa digunakan untuk mengekspresikan perasaan pengguna dengan cepat. 

"Emoji adalah cara yang mudah dan disukai untuk bereaksi dalam aplikasi perpesanan, terutama jika Anda tidak dapat menemukan kata yang tepat atau tidak punya waktu untuk mengetik tanggapan. Kini, Gmail menghadirkan keseruan di kotak masuk Anda," kaya Maria Fernandez Guajardo, Sr. Direktur Produk, Gmail dalam blog Google. 

Dengan reaksi emoji baru di Gmail ini, raksasa penelusuran itu mengatakan bahwa Anda dapat dengan cepat mengekspresikan diri, hanya dalam satu klik saja. 

"Dan untuk emoji tertentu (seperti party pooper), Anda bahkan mungkin melihat tampilan ekstra di layar Anda," jelas Fernandez lebih lanjut. 

Jadi, mulai bulan ini, siapa pun yang memiliki akun Gmail pribadi akan melihat ikon wajah tersenyum muncul di bawah pesan mereka pada perangkat seluler dan desktop. 

Klik ikon wajah tersebut untuk memilih emoji dari menu, lalu ketuk salah satu emoji untuk dikirim. Atau, jika penerima lain sudah merespons dengan emoji yang sempurna, cukup klik emoji tersebut untuk membalasnya. 

Fitur reaksi emoji ini mungkin hanya dapat dilihat menggunakan aplikasi Gmail versi terbaru di perangkat seluler Anda (tersedia di Android dan iOS). Jika Anda menggunakan klien email lain, Anda akan menerima reaksi emoji sebagai email terpisah. 

"Dengan opsi baru di Gmail ini, Anda bisa lebih cepat dan kreatif dalam memberikan respons. Dan nantikan terus cara kami membantu Anda meluangkan waktu dan fokus pada hal yang paling penting," tutupnya.