Meta Ubah Persyaratan Monetisasi dan Hadirkan Banyak Fitur Baru di Facebook
Facebook buat fitur monetisasi baru untuk memikat konten kreator.(foto; dok. meta)

Bagikan:

JAKARTA - Meta sekali lagi ingin Facebook tetap berjaya seperti media sosial lainnya dengan menghadirkan banyak pembaruan. Termasuk, fitur monetisasi baru untuk memikat konten kreator.

Melalui blog resmi perusahaan, dikutip VOI Kamis, 15 Juni, Meta menambahkan Pusat Inspirasi di Dasbor Profesional untuk mengumpulkan Reels, tagar, topik, dan musik populer agar kreator mendapatkan ide untuk konten mereka.

Hadir juga Template Hub baru di Reels Composer, yang menampilkan template sedang tren dan bisa digunakan untuk membuat Reels dengan mudah.

Sekarang, Meta memudahkan pengguna untuk mengedit Reels di aplikasi seluler Facebook. Perusahaan telah menyatukan audio, musik, dan teks ke dalam layar pengeditan terpadu, membuatnya lebih mudah untuk melapisi dan mengatur waktu berbagai elemen kreatif konten Reels.

Mulai beberapa minggu mendatang, saat kreator mengupload video berdurasi panjang atau menyelesaikan Live di perangkat seluler atau desktop, mereka dapat membuat klip dari konten asli yang tertaut ke video asli.

"Untuk Lives, kami telah memperbarui fitur Clips to Reels kami sehingga Facebook akan membantu secara otomatis memilih klip dengan kualitas tertinggi dari Live, dan memformatnya ulang menjadi reel yang dapat dipublikasikan dengan mudah oleh kreator," ujar Meta.

Meta juga akan membantu kreator untuk mendapatkan banyak pengikut, salah satunya dengan menghadirkan pembaruan pada ProMode, di mana sekarang terdapat modul daftar periksa harian dengan tips untuk membantu kreator mengembangkan pemirsanya.

Ini didasarkan pada sumber daya dan alat pendidikan yang belum lama dibagikan.  ProMode merupakan fitur untuk membuat siapa saja menjadi kreator menggunakan profil yang sudah dimiliki di Facebook.

Selain itu, kreator ProMode kini dapat muncul di unit Creators to Follow di Feed agar mudah ditemukan oleh lebih banyak orang. Saat kreator ProMode mengomentari kiriman publik, tombol ikuti dapat muncul dengan nama mereka sehingga dapat menarik pengikut baru melalui percakapan.

"Kreator ProMode sekarang dapat menggunakan iklan untuk meningkatkan Reels mereka guna menjangkau pemirsa baru," kata Meta.

Sekarang, Meta menghadirkan wawasan Reels yang sebelumnya hanya tersedia di Meta Business Suite ke Dasbor Profesional.

Pembaruan itu mencakup wawasan Reels tingkat Halaman, profil tentang jangkauan, interaksi dan wawasan masing-masing Reels. Seperti pengikut baru yang diatribusikan ke Reels, kesehatan distribusi, dan grafik retensi yang menunjukkan berapa lama pemirsa menonton.

"Dalam beberapa minggu mendatang, kami juga akan meluncurkan metrik baru di Dasbor Profesional yang akan menunjukkan kepada kreator bagaimana kinerja akun mereka pada tingkat yang lebih terperinci, termasuk tingkat interaksi dan konsumsi berdasarkan format, serta oleh pengikut dan non-pengikut di seluruh semua konten mereka," ungkap Meta.

"Selain pengikut bersih, kreator juga akan melihat berapa banyak pengikut yang diperoleh dan hilang dalam rentang waktu tertentu," imbuhnya.

Lainnya, Meta juga sedang menguji kemampuan untuk mengirim silang Reels dan Stories konten bermerek Instagram ke Facebook, meningkatkan jangkauan dan dampak kampanye.

"Di Facebook, kami telah mengurangi persyaratan kelayakan iklan kemitraan, sehingga kreator yang menggunakan Halaman dapat memberikan izin kepada mitra merek mereka untuk menjalankan iklan dari Halaman Facebook mereka," tutur Meta.

Lebih banyak kreator juga akan diundang untuk mengikuti program bonus Performa, yang memberikan penghargaan kepada kreator karena mendapatkan interaksi yang kuat dengan konten mereka di Facebook.

Bonus ekstra turut diberikan agar kreator dapat menghasilkan lebih banyak cuan. Bahkan, seperti YouTube, Meta juga menurunkan beberapa persyaratan kelayakan monetisasi untuk Stars, di mana mereka harus memiliki 500 pengikut (turun dari 1.000) selama 30 hari terakhir (turun dari 60).

Sebagai informasi, bulan lalu Meta telah mengumumkan pembaruan untuk pengujian Ads on Reels yang menyertakan model pembayaran baru dan perluasan ke lebih banyak kreator.

Sekarang, Meta berencana segera memulai pengujian terbatas di mana kreator terpilih dapat memonetisasi Reels yang menyertakan musik berlisensi dari Pustaka Audio Facebook.

"Kreator yang memenuhi syarat akan diberi tahu di aplikasi Facebook dan kami berharap dapat meluncurkannya secara lebih luas dari waktu ke waktu," tutup Meta.