Bagikan:

JAKARTA - Google kembali meningkatkan pengalaman pengguna di aplikasi Messages, dengan laporan terbaru perusahaan sedang bersiap untuk menambahkan kemampuan mendukung profil pengguna.

Pada tangkapan layar yang diunggah pengguna Reddit u/seeareeff, aplikasi perpesanan terlihat dengan pengalih akun yang sedikit didesain ulang sesuai dengan tema Material You.

Selain itu, profil pengguna juga ditambahkan ke Google Messages dengan kontrol Visibilitas, dan pengaturan untuk pemberitahuan dimana pengguna dapat menerima peringatan saat orang lain atau kontak yang tidak dikenal bergabung dengan mereka.

Kontrol Visibilitas berfungsi untuk memilih siapa yang dapat melihat profil, dengan opsi Publik, Kontak, atau Hanya Anda. Jika menyetel privasi ke Publik, semua orang dapat melihat profil pengguna itu, termasuk mereka yang ditanggapi.

Meski opsi ini dapat ditemukan dengan mencari kata kunci Profil di aplikasi Android Settings, fitur tersebut belum dapat digunakan, seperti dikutip dari GSM Arena, Kamis, 26 Januari.

Kemungkinan, Google sedang menguji fitur ini secara internal dan berencana untuk merilisnya dalam versi beta aplikasi Messages nantinya. Dan, setelah fitur itu berfungsi, pengguna dapat membuat profil mereka sendiri dengan foto, nama, dan alamat email.

Terdapat juga sakelar Pemberitahuan Untuk Pembaruan Kontak, dimana pengguna dapat menerima pemberitahuan ketika ada kontak yang mengubah profil mereka. Dan opsi Pemberitahuan Untuk Kontak Baru Ditemukan akan mengirimkan pemberitahuan kepada pengguna saat kontak baru ditemukan.

Google Messages juga mendapatkan indikator pengiriman ke lebih banyak orang. Untuk pesan terkirim, pengguna akan melihat satu indikator lingkaran. Juga, indikator terisi setelah teks dibaca.

Pengguna juga akan melihat indikator pengiriman Google Messages baru ini di perangkat yang terdaftar dalam program beta Google Messages. Tidak ada ETA yang disebutkan untuk fitur tersebut, terutama Google Messages buat fitur profil sendiri, karena tampaknya masih dalam pengembangan.