Bagikan:

JAKARTA – Selebritis papan atas AS, Paris Hilton bekerja sama dengan platform metaverse The Sandbox untuk mengembangkan Malibu Mansion Virtualnya. Langkah ini bertujuan untuk mendekatkan Hilton dengan para penggemarnya.

Selain sebagai artis, Paris Hilton juga dikenal sebagai pendukung NFT dan metaverse. Nantinya Mansion virtual itu akan digunakan untuk berbagai kegiatan Hilton bersama penggemarnya dalam cara yang baru.

Misalnya, Hilton akan menyelenggarakan acara sosial dan komunitas, termasuk pesta dan pengalaman sosial yang glamor di rumah virtual. Selain itu, dia sedang merencanakan acara Halloween yang unik di LAND-nya. Selain itu, penggemar dapat mengharapkan 11 avatar Sandbox baru yang mewakili berbagai kepribadian Paris Hilton.

“Saya sangat bersemangat untuk memperluas Paris World lebih jauh ke metaverse,” kata Paris Hilton, dikutip dari NFT Evening.

“Berkolaborasi dengan mitra saya yang luar biasa The Sandbox, tim saya berdedikasi untuk membangun pengalaman kehidupan nyata yang luar biasa bagi para penggemar saya,” tambahnya.

Untuk saat ini, baik The Sandbox maupun Paris Hilton belum membagikan detail lebih lanjut tentang Malibu Mansion virtual tersebut. Informasi saja, Paris Hilton sendiri sudah tertarik pada cryptocurrency sejak tahun 2016. Kemudian pada 2019, dia mulai terjun ke dunia NFT dengan merilis NFT perdananya yang kemudian dijual pada tahun berikutnya. Hasil penjualan ditujukan untuk amal.

Setahun kemudian, Hilton kembali meluncurkan koleksi NFT-nya, Iconic Crypto Queen. Dari penjualan NFT itu, dia menghasilkan 1,1 juta dolar AS. Selain membuat seni digital, dia juga dikenal sebagai kolektor NFT. Hilton memiliki NFT populer Bored Ape Yacht Club (BAYC) nomor #1294.

Sepak terjang Hilton tidak berhenti sampai di situ saja, dia juga seorang penasihat dan investor di Origin Protocol, membantu orang-orang mencetak NFT mereka. Baru-baru ini, dia bermitra dengan Los Angeles County Museum Of Art untuk mendanai karya seni digital dari seniman wanita.