Bagikan:

JAKARTA - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho mengaku puas dengan kemenangan yang diraih tim saat menghadapi Empoli. Dari pertandingan itu, Mourinho menyoroti dan memuji penampilan sang striker, Tammy Abraham.

AS Roma menjalani pekan keenam Serie A dengan bertandang ke Stadion Castellani pada Selasa, 13 September dini hari WIB. Dalam laga itu, Giallorossi menang 2-1 atas tuan rumah berkat gol Paulo Dybala pada menit 17 dan Tammy Abraham di menit ke-71.

Dikutip dari Sky Sports Italia, Selasa, Mourinho senang dengan hasil ini. Ia juga tak segan membahas kinerja Abraham dan pergerakannya untuk menciptakan gol kedua.

"Dia (Tammy Abraham) harus melakukannya. Dia harus turun jauh ketika tim membutuhkannya. Mungkin dia bisa lebih berjuang secara mental untuk melakukannya, tapi itu juga misinya," kata Mourinho dikutip Sky Sport Italia.

“Saya harus mengatakan bahwa mencetak gol melawan Vicario itu sulit, dia tampak seperti penjaga gawang terbaik di dunia tapi Tammy mampu membuktikannya, itu bagus," tambah Mourinho.

Selain memuji penampilan Abraham, Mourinho juga berbicara tentang bagaimana AS Roma harus menderita lebih dulu untuk mengamankan tiga poin melawan Empoli.

Mou mengakui pasukannya sempat menderita sepanjang tujuh menit waktu tambahan. Tetapi, kata Mourinho, untungnya tim asuhannya berhasil menutup laga ini dengan kemenangan.

"Saya ingin mengucapkan selamat kepada Zanetti karena tim Empoli-nya sulit dilawan, tetapi pada akhirnya kami yang pantas menang," kata Mourinho.

Setelah menang melawan Empoli, Mourinho langsung fokus pada laga melawan HJK Helsinki. Pertemuan itu berlangsung di fase grup Liga Eropa pada Jumat, 16 September mendatang.