Sebut Barcelona Ada di Jalur Tepat Usai Bantai Madrid, Xavi: Mengubah Dinamika Masa Kini dan Masa Depan
Xavi (Twitter.com/@FCBarcelona)

Bagikan:

JAKARTA - Barcelona berhasil menumbangkan Real Madrid 4-0 di markas mereka sendiri, Stadion Santiago Bernabeu, pada lanjutan La Liga 2021/2022, Senin, 21 Maret dini hari WIB. Atas hasil manis tersebut, Barcelona kini ada di peringkat ketiga dengan 54 poin.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menyebut kemenangan itu membawa Barca ke jalur yang tepat dan menjadi titik balik bagi klub setelah beberapa tahun mengalami kemunduran.

"Itu (kemenangan) bisa mengubah dinamika masa kini dan masa depan. Kami memiliki banyak peluang dan kami jauh lebih baik dari Madrid, jauh lebih unggul. Kami pantas menang dengan banyak gol," kata Xavi dilansir dari laman Football Espana.

Dalam kemenangan itu, Pierre-Emerick Aubameyang mencetak brace, kemudian Ronald Araujo dan Ferran Torres masing-masing mencetak satu gol.

Bagi Xavi, pertandingan melawan Real Madrid merupakan ujian tersendiri, tapi pada akhirnya tim bisa lolos dengan nilai yang bagus.

Momen ini kemudian mengibaratkan Xavi sebagai penyelamat yang datang usai tim terpuruk di bawah asuhan Ronald Koeman dan disusul oleh kepergian sejumlah pemain andalan, termasuk Lionel Messi.

Atas kerja keras tim yang mampu membuktikan kekuatan mereka di lapangan, Xavi merasa bangga bisa membawa kebangkitan bagi Barcelona.

"Bisa jadi, ini adalah jalan yang benar," kata Xavi melanjutkan.

Bagi Madrid, ini menjadi salah satu kekalahan terbesar dalam pertemuan kedua tim. Pada 2009, Barcelona menang 6-2 dan pada 2011 5-0.