Bagikan:

JAKARTA - Joe Taslim tidak mau memakai pemeran pengganti atau stuntman untuk perannya sebagai Sub-Zero di film Mortal Kombat.  Joe menyadari kemampuan bertarungnya menjadi salah satu alasan terpilih di film Mortal Kombat. Karena itu, Joe ingin memberi yang terbaik. 

"Untuk fight nggak pake stuntman ya. Karena mereka hire aku memang bertujuan supaya bisa mengontribusikan pertarungan yang real yang tidak banyak menggunakan double (stuntman)," kata Joe Taslim saat ditemui di Metropole XXI, Jakarta Pusat, Jumat, 23 April. 

"Jadi double itu kalo aktornya nggak bisa berantem. Kalau aktornya udah bisa perform mereka akan lebih yakin. Karena gambarnya akan lebih nggak kepotong-potong," lanjutnya.

Mendapat pujian meskipun berperan sebagai tokoh antagonis, Joe Taslim mengaku bersyukur. "Jadi semuanya dilakukan sendiri syukur-syukur (tanpa cedera) sampai proses syuting," ucapnya.

Sebagai informasi, semua gerakan laga yang diperankan oleh Joe Taslim adalah sesuai arahan tim koreografi. Dia tidak berkontribusi dalam koreografi gerakan action dan fighting dalam film Mortal Kombat karena merasa sudah sangat cocok dengan koreo yang ditawarkan.

"Koreo nggak (kasih masukan). Kalau aku terbiasa di banyak produksi ya, film Korea aku koreonya orang Korea pedang, ninja warrior koreonya orang kung fu, yang China langsung yang ngajarin, jadi udah oke aja sih," kata Joe Taslim.