Bagikan:

JAKARTA - Lovely Runner menjadi salah satu drama yang sedang hangat diperbincangkan. Selain dramanya, band fiksional yang ada dalam drama ini, Eclipse juga mendapat kepopuleran yang meroket.

Band Eclipse merupakan band fiksi yang beranggotakan beberapa member, salah satunya aktor Byeon Woo Seok sebagai pemeran utama. Band ini menghasilkan lima lagu berjudul Sudden Shower, Run Run, You & I, No Fate, serta I’ll Be There.

Kepopuleran mereka semakin meroket setelah lagu-lagu ini menempati tangga musik Korea dan internasional. Daily Sports melaporkan band Eclipse sedang dipersiapkan untuk tampil di konser KCON di Los Angeles, Amerika Serikat pada Juli mendatang.

KCON merupakan festival musik yang diselenggarakan CJ ENM yang merupakan satu jaringan dengan tvN sebagai stasiun televisi penayang drama Lovely Runner.

Hari ini, Selasa, 4 Juni, pihak tvN merilis respons terhadap kabar tersebut. Mereka membantah terkait kabar penampilan Eclipse di konser tersebut. Lebih lanjut, mereka juga menyebut tidak ada rencana penampilan Eclipse secara langsung di televisi.

“Laporan bahwa Eclipse akan tampil di KCON adalah misinformasi dan tidak benar,” kata pihak tvN mengutip Newsen pada hari yang sama.

“Tidak ada rencana penampilan Eclipse seperti di acara (M-Countdown),” katanya.

Band Eclipse dibintangi Byeon Woo Seok, Lee Seung Hyeop, Moon Si On, dan Yang Hyuk berperan sebagai band yang terkenal di Korea Selatan.

Berkat kepopuleran drama, lagu Sudden Shower menempati peringkat kelima Melon TOP 100 bersaing dengan aespa dan NewJeans.

Di sisi lain, para kru dan pemain Lovely Runner dikabarkan mendapat hadiah berlibur ke Phuket, Thailand.