JAKARTA - Aktor Bio One akan ikut serta dalam ajang Berlin Marathon dengan kategori first time marathon runners bersama dengan TS Media. Dalam sebuah kesempatan, Bio One mengungkapkan jika lari marathon ini merupakan pengalaman pertama bagi dirinya.
Di mana jika dirinya berhasil melewati jarak full marathon yaitu 42 kilometer ini maka akan menjadi sebuah pencapaian terbaru baginya.
"Marathon belum pernah sebenarnya kalau yang official," ujar Bio One.
"Ini mau jadi pertama kali official kalau marathon dan pertama kali personal record kalau untuk 42 (kilometer) di Berlin," ujar Bio One di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat, Jumat, 1 September.
Beberapa persiapan seperti cara bernafas hingga cara melangkah menjadi hal yang dipersiapkan oleh Bio One untuk mengikuti ajang internasional ini.
Bukan tanpa alasan, hal ini dilakukan oleh Bio karena dirinya menyadari banyaknya perbedaan ketika lari di Indonesia dengan di luar negeri.
"Persiapannya kemarin belajar cara napas, cara langkah, dan lain-lain," tuturnya.
BACA JUGA:
"Itu persiapan khususnya karena lari jarak jauh paling penting tahu cara napas berlangkahnya, research sih yang pasti karena lari di luar negeri beda kan kondisi dengan begera sendiri," lanjutnya.
Sudah lakukan persiapan selama 2 bulan terakhir, pemilik nama asli Juan Bio Subiantoro ini tidak secara khusus menggunakan pelatih.
Hal ini dilakukan oleh Bio karena merasa hanya diri sendiri yang tahu ambang batas dari sang tubuh.
"Aku enggak, sendiri. Karena aku yang tahu metabolisme badanku, karena kalau pakai pelatih, dia belum tentu tahu metabolisme badanku," jelasnya.