Bagikan:

JAKARTA - Britney Spears merespons komentar yang dibuat adik kandungnya, Jamie Lynn dalam sebuah acara televisi. Baru-baru ini, Jamie mengaku lelah karena berkarier di bawah bayang-bayang seorang Britney.

Sambil menangis, Jamie Lynn merasa bangga dengan pencapaian Britney namun di satu sisi ia merasa seperti tidak punya apa-apa untuk kariernya sendiri. Britney merespons perkataan Jamie melalui postingan Instagram-nya.

“Saya sangat bangga dengan kakak saya (Britney Spears) tapi terkadang saya merasa seperti tidak punya apa-apa untuk diri saya,” kata Jamie dalam acara tersebut.

Lewat postingan terbarunya, Britney mempertanyakan apa yang menjadi kesulitan Jamie, apalagi selama 13 tahun Britney mengalami konservatorium. Karena itu Britney tidak bisa berkarier leluasa seperti yang disebutnya adiknya.

“Apa kita akan bicara susahnya menjadi saudara saya??? Hmmmm… benarkah??? (keluarga saya) menyakiti saya dan tidak ada yang dilakukan selain saya kehilangan 15 tahun hidup saya,” tulis Britney Spears.

“Dengan keluarga saya yang menggunakan nama saya di saat ayah saya bersama lima wanita di bus tur dan minum kopi. Hmm ada beberapa kerugian yang terjadi… yang saya rasakan dalam tubuh saya setiap malam!!!” katanya lagi.

“Bukan cerita korban atau mencoba mengeluh karena saya rasa bukan masalah besar. Saya duduk di kursi selama 10 jam sehari dan tidak mendapat hak saya selama empat bulan!” lanjut Britney.

Britney Spears juga mempertanyakan mengapa Jamie Lynn membuat pernyataan seperti itu. Ia menyayangkan sikap sang adik di depan publik.

“Sesungguhnya saya terkejut ketika melihat kesulitan yang kamu katakan dengan saya menjadi kakakmu. Saya minta maaf kamu merasa seperti itu,” tulis Britney Spears.

Postingan ini dibuat sebulan setelah Britney Spears merayakan Jamie Lynn yang bergabung dengan acara Special Forces. Ia bahkan mengunggah foto sang adik dan menulis ucapan selamat dan mengatakan, “Adikku tersayang!! Aku cinta kamu!!”

Unggahan yang ditulis Britney kini sudah dihapus dan dipastikan hal ini memicu konflik di antara keduanya untuk kesekian kali.