JAKARTA - Pangeran Harry datang ke Balmoral untuk berkumpul bersama anggota keluarga kerajaan. Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Kamis, 8 September waktu setempat.
Diketahui Pangeran Harry bersama Meghan Markle sedang berada di London. Akan tetapi tidak sedikit yang bertanya mengapa Meghan tidak ikut mendampingi Pangeran Harry?
Pakar kerajaan, Katie Nicholl menyebut ada kemungkinan undangan berkumpul hanya diberikan kepada anggota keluarga. Alhasil di luar dari itu tidak diminta untuk datang.
“Dapat dipahami keluarga ingin Pangeran Harry berada di sana meskipun dia tidak bisa ke Balmoral tepat waktu untuk melihat neneknya,” kata Katie Nicholl mengutip ET.
"Namun Meghan, Duchess of Sussex, tidak (kita paham) diundang untuk bergabung dengan keluarga. Dia bilang dia akan pergi ke Balmoral suatu waktu. Namun saya rasa cukup signifikan bahwa Pangeran Harry pergi ke Balmoral sendirian tanpa istrinya," lanjutnya.
BACA JUGA:
Selain Meghan Markle, Kate Middleton juga dikabarkan tidak datang ke Balmoral.
Pangeran Harry dan Meghan Markle berada di London untuk menghadiri sebuah acara penghargaan. Namun karena kondisi Ratu Elizabeth II yang semakin drop, Pangeran Harry memutuskan terbang sendirian.
Terlepas dari itu, Meghan Markle membuat tribute untuk Ratu Elizabeth II. Melalui situs resmi yayasan Archewell, ia mengubah tampilan situs itu sebagai ucapan duka cita.
“Dalam kenangan cinta Yang Mulia, Ratu Elizabeth II (1926-2022),” begitu tulisan yang tertera dalam situs archewell.com.
Ratu Elizabeth II dinyatakan meninggal dunia setelah kondisi kesehatannya semakin menurun. Ia meninggal pada usia 96 tahun.