NCT Dream Cetak Rekor Lagi dengan Album <i>Glitch Mode</i>
NCT Dream (Instagram @nct_dream)

Bagikan:

JAKARTA - Grup K-pop NCT Dream mencetak rekor baru dengan album studio kedua mereka, Glitch Mode. Per tanggal 31 Maret, album ini sudah terjual sebanyak satu juta keping dalam waktu dua hari.

Rekor ini jelas mencetak angka lebih besar dari album studio pertama NCT Dream, Hot Sauce yang terjual satu juta dalam enam hari.

NCT Dream menjadi satu dari tiga artis dalam sejarah yang menjual satu juta album dalam satu minggu perilisan. Dua artis lainnya adalah BTS dan SEVENTEEN.

Album Glitch Mode sendiri sudah mendapat pesanan selama dua juta keping sebelum dirilis. Perolehan angka ini membuktikan bahwa basis penggemar NCT Dream yang semakin meluas seiring waktu.

Glitch Mode adalah album studio kedua dengan trek utama berjudul sama. Album ini berisi 11 trek baru NCT Dream yang dirilis pada 28 Maret kemarin.

Lagu Glitch Mode adalah sebuah trek hip hop dengan lirik yang unik. Liriknya merepresentasi kondisi seseorang yang glitch ketika menemui orang yang disukai. Lagu ini juga turut ditulis salah satu anggota, Mark.

“Kami adalah grup yang berkembang. Kalian sudah melihat kami bertumbuh sejak Chewing Gum, tapi saya pikir ada banyak yang keluar dalam musik ini. Saya pikir kami bisa mencoba hal-hal baru,” kata Mark.

“Album kedua kami bukan yang terakhir tapi ini adalah album yang kami siapkan di tengah perjalanan tentang perkembangan kami,” lanjut Mark.

Adapun album Glitch Mode dari NCT Dream bisa didengarkan secara fisik dan digital.