Bagikan:

JAKARTA - Mantan vokalis Motley Crue, John Corabi mengaku tidak tahu apakah lagu-lagu yang dia rekam dengan Mick Mars lima tahun lalu akan masuk ke album solo perdana gitaris adri band bengal tersebut atau tidak.

Pada 2016, Mars merilis cuplikan dari dua lagu solonya, yang tampaknya berjudul Gimme Blood dan Shake The Cage. Trek, yang direkam di Blackbird Studio di Nashville, tempat Mars tinggal selama sekitar delapan tahun, menampilkan Corabi, yang muncul di album self-titled Motley Crue tahun 1994.

Corabi kemudian mengatakan bahwa dia tidak berkontribusi pada proses penulisan untuk kedua lagu tersebut, tetapi dia terbuka untuk berkolaborasi dengan Mars pada beberapa materi baru.

Selama sesi Facebook Live 22 Desember kemarin, Corabi ditanya tentang nasib materi yang dia rekam dengan Mars.

"Beberapa tahun yang lalu, Mick meminta saya untuk menyanyikan beberapa lagu, dan saya melakukannya. Dia mengeluarkan potongan-potongan lagu itu, tetapi dia melanjutkan untuk membuat rekaman penuh. Dan sampai sekarang, saya tidak tahu apakah Mick menggunakan lagu-lagu itu atau tidak," Corabi menjelaskan.

"Itu rekaman solo Mick. Dia hanya meminta saya untuk menyanyikan dua lagu. Sayangnya… Saya ingin berbuat lebih banyak, dan Mick ingin saya berbuat lebih banyak, tapi saya tidak bisa, karena jadwal saya dan karena jadwal Mick. Jadi kami hanya perlu menunggu dan melihat.

"Saya sangat senang mendengar lagu-lagu Mick. Dan kita lihat saja. Semoga dia menggunakan lagu-lagu itu (yang saya tulis). Mungkin juga tidak. Saya tidak tahu," pungkasnya