Bagikan:

JAKARTA - Mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyani dipanggil KPK pada 4 Agustus lalu.

Ia dipanggil sebagai saksi terkait kasus suap pengaturan proyek di lingkungan pemerintah Kabupaten Indramayu.

Pemanggilan Dedi Mulyadi ini ternyata membuat syok para pengikutnya, Mereka meyakini Dedi tak mungkin melakukan korupsi.

Dukungan terhadap Dedi Mulyadi terus mengalir darui warganet dalam kolom komentar media sosialnya.

Simak videonya di bawah:

Mantan Ketua DPD Golkar itu diperiksa sebagai saksi untuk tersangka mantan anggota DPRD Jawa Barat Ade Barkah Surahman (ABS) dan Siti Aisyah Tuti Handayani (SAT).

Keduanya, merupakan tersangka kasus pengaturan proyek di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indramayu tahun 2019.

"Tim penyidik mendalami pengetahuan saksi mengenai dugaan adanya aliran sejumlah dana yang salah satunya bersumber dari Banprov untuk Kabupaten Indramayu," kata Plt Juru Bicara KPK Bidang Penindakan Ali Fikri kepada wartawan.

Dia mengatakan uang tersebut lantas digunakan oleh pihak tertentu yang terkait dengan kasus suap ini. Namun, Ali tak memerinci siapa pihak yang dimaksud.

Ali hanya mengatakan keterangan yang telah diberikan oleh Dedi telah termuat dalam berita acara pemeriksaan (BAP) saksi dan akan dibacakan saat persidangan dilakukan.

"Pada saat persidangan nanti seluruh fakta hasil penyidikan kami akan konfirmasi kembali kepada para saksi," ungkap Ali.

Sebelumnya, Dedi Mulyadi mengaku ditanya terkait dugaan penerimaan suap yang dilakukan kedua tersangka. Dirinya menyebut hanya menjawab tiga pertanyaan yang diberikan penyidik meski tak memerincinya.