Bagikan:

JAKARTA - Bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar atau Cak Imin diketahui menyelepet Anies Baswedan dengan sarung. Momen keakrapan pasangan bacapres-cawapres ini diunggah di masing-masing akun Instagram. 

Saat dikonfirmasi, Cak Imin mengaku kepretan tersebut tak bermaksud apa-apa hanya momen bercanda sebelum Anies jadi presiden.

"Mumpung belum jadi presiden," kata Cak Imin saat ditemui awak media di DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin, 23 Oktober.

Cak Imin menyebutkan, selepeten sarung memang sengaja kencang. 

"Emang jepretan kan harus kenceng, kalau gak kenceng bukan jepretan… ya mumpung belum jadi presiden. Kalau sudah jadi presiden tak boleh, sudah jadi simbol negara," terang Cak Imin.

Momen jepretan sarung Cak Imin ke Anies diunggah ke akun Instagram masing-masing pada Senin, 23 Oktober. Awalnya, keduanya membahas tiga fungsi sarung menurut mereka.

"Kalau sarung itu dipakai buat apa saja, Gus?" kata Anies Baswedan bertanya ke Cak Imin.

Cak Imin menyebut sarung, disaat pendidikan di pasantren mempunyai tiga fungsi. Pertama untuk sarungan. Kepiawaian santri bisa dilihat dari kemampuannya bersarung. Anies kemudian bertanya ke Cak Imin bagaimana memakai sarung yang benar. Cak Imin lalu mencontohkannya di hadapan Anies.

"Mantap," kata Anies. Selanjutnya fungsi yang kedua yaitu menemani tidur di lantai. 

Anies kemudian kaget dengan fungsi sarung yang ketiga lantaran dia kena selepet Cak Imin.

"Nyelepet," kata Anies Baswedan. Sejurus kemudian, Cak Imin nyelepet sarung ke arah paha Anies Baswedan. Anies tampak kaget dan sedikit meringis. Keduanya tertawa lebar setelahnya. "Lumayan pedes, ha-ha-ha," kata Anies Baswedan tertawa bersama Cak Imin.