Bagikan:

JAKARTA - Partai Gerindra menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Jakarta hari ini, Senin, 23, Oktober. Waketum Gerindra Rahayu Saraswati berharap bakal cawapres Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka bisa hadir ke forum tertinggi partai itu.

"Itu harapan kami (Gibran hadir, red). Tapi apakah itu direncanakan atau enggak kita lihat," ujar Rahayu Saraswati di The Dharmawangsa Jakarta, Jakarta Selatan, Senin, 23 Oktober.

Rahayu meyakini undangan Rapimnas Gerindra telah disampaikan kepada Gibran. Namun, dia mengaku belum mendapat informasi terkait kehadiran wali kota Solo itu dalam acara Rapimnas tersebut.

"Saya yakin undangan ada, tetapi kembali lagi apakah akan hadir atau tidak kita tunggu," katanya.

Diketahui, Gibran telah diumumkan sebagai cawapres penampung Prabowo yang diusung Koalisi Indonesia Maju semalam, Minggu, 22 Oktober.