Presiden Terakhir Uni Soviet Mikhail Gorbachev Wafat pada Usia 91 Tahun
Mantan Presiden Uni Soviet Mikhail Gorbachev diapit dua pengawalnya. (Wikimedia Commons/duma.gov.ru)

Bagikan:

JAKARTA - Presiden terakhir Uni Soviet yang mengakhiri Perang Dingin tanpa pertumpahan darah, tetapi gagal mencegah negara itu runtuh Mikhail Gorbachev, meninggal dalam usia 91 tahun pada Hari Selasa, kata pejabat rumah sakit di Moskow.

"Mikhail Gorbachev meninggal malam ini setelah penyakit yang serius dan berkepanjangan," kata Rumah Sakit Klinis Pusat Rusia dalam sebuah pernyataan, melansir Reuters 31 Agustus.

Presiden Rusia Vladimir Putin menyatakan belasungkawa terdalam, kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov kepada kantor berita Interfax.

"Besok (hari ini) dia akan mengirim telegram belasungkawa kepada keluarga dan teman-temannya," katanya.

Putin mengatakan pada 2018 dia akan membalikkan keruntuhan Uni Soviet jika dia bisa, kantor berita melaporkan pada saat itu.

Lahir dengan nama lengkap Mikhail Sergeyevich Gorbachev di Privolnoye 2 Maret 1931, ia dikenal dengan dua kebijakannya, Perestroika dan Glasnot.

Karir politiknya mencapai puncak saat didapuk sebagai Sekjen Partai Komunis pada tahun 1985-1991.

Gorbachev memenangkan Hadiah Nobel Perdamaian pada tahun 1990.

Suami dari Raisa Maximovna Gorbacheva dan ayah Irina Virganskaya ini menjabat sebagai Presiden Uni Soviet pada tahun 1990-1991.

Rencananya, ia akan dimakamkan di Pemakaman Novodevichy Moskow di sebelah istrinya Raisa, yang meninggal pada 1999, kata Tass, mengutip yayasan yang didirikan mantan pemimpin Soviet itu.