D.O. EXO dan Ji Chang Wook Pertimbang Drama Aksi Sculptured City
JAKARTA - D.O. EXO dan Ji Chang Wook mempertimbangkan drama Korea terbaru berjudul Sculptured City. Kabar ini dibagikan oleh insider industri pada hari ini, Senin, 13 November dengan budget produksi mencapai 35 miliar won.
Agensi milik D.O. EXO, Company Soosoo membenarkan tawaran tersebut diterima oleh sang aktor. “Sculptured City adalah proyek yang sedang diulas secara positif.” Spring Company selaku agensi Ji Chang Wook juga merespons secara serupa.
Drama Sculptured City adalah drama aksi yang mengisahkan seorang pria yang mengalami neraka setelah hidupnya dimanipulasi. Ia kembali untuk melakukan balas dendam kepada mereka yang membuat hidup pria ini berubah.
Ji Chang Wook mendapat tawaran peran sebagai pria yang mengalami pergolakan dalam hidupnya dan melakukan balas dendam. D.O. mendapat tawaran peran sebagai arsitek yang memalsukan kehidupan orang lain untuk menciptakan neraka bagi orang tersebut.
Jika D.O. menerima peran ini, maka D.O. akan berperan sebagai antagonis untuk pertama kali selama berkarier. Sebelumnya ia sempat mendapat bagian sedikit dalam drama Hello Monster pada tahun 2015.
Baca juga:
- Park Seo Joon dan Han So Hee dalam Teaser Perdana Gyeongseong Creature Part 1
- Story of Kunning Palace Sentuh 9500 Index, Tampilan Terbaru Zhang Liang He Dirilis
- Beradegan Intim dengan Siddhant Chaturvedi, Deepika Padukone Didukung Suaminya: Ranveer Singh
- Zac Efron Merasa Terhormat Disebut Matthew Perry Perankan Biopik
Kim Chang Joo sebagai sutradara dan Oh Sang Ho selaku penulis akan bekerja sama untuk drama ini. Chang Joo sebelumnya mengarahkan Hard Hit, sementara Oh Sang Ho mengerjakan franchise Taxi Driver dan The Outlaws 4.
Ji Chang Wook akan kembali dengan drama Welcome to Samdalri yang tayang di bulan ini bersama Shin Hye Sun.
D.O. yang selepas merilis alum bersama EXO dan solo kini menyapa penggemar dengan variety GBRB: Reap What You Sow. Variety ini berfokus dengan kegiatan bercocok tanam bersama Lee Kwang Soo, Kim Woo Bin, dan Kim Ki Bang.
Di bulan yang sama, D.O. resmi mendirikan perusahaan baru Company Soosoo bersama manajernya setelah mengakhiri kontrak eksklusif bersama SM Entertainment.
Adapun, rencananya produksi drama Sculptured City akan dilakukan pada paruh kedua tahun 2024.