Bos Repsol Honda Alberto Puig Tak Munafik, Ingin Lihat Marc Marquez Segera Tes Motor, tapi...
JAKARTA - Bos Repsol Honda, Alberto Puig, tak menampik keinginan untuk melihat Marc Marquez segera kembali naik ke atas motor. Menurutnya, akan jadi kabar baik bagi timnya jika sang pebalap sudah bisa mengetes motor seusai musim panas nanti.
Saat ini, Marc Marquez tengah menjalani proses pemulihan pasca operasi humerus kanannya. Kabarnya, proses pemulihan pebalap asal Spanyol itu berjalan baik.
Muncul kabar, Marc Marquez akan kembali menunggangi motor dalam waktu dekat karena kondisinya makin hari makin membaik.
"Jika ini memungkinkan, akan sangat bagus jika dia melakukan tes motor setelah musim panas, jelang akhir tahun," ujar Puig, seperti dilansir Speedweek.
"Itu akan jadi skenario terbaik, khususnya untuk tim teknisi kami untuk memahami arahnya," lanjutnya.
Meski demikian, Puig tak mau memaksakan sang pebalap untuk cepat naik motor lagi. Prioritasnya adalah pemulihan penuh lengan Marc Marquez.
"Prioritasnya, bagaimanapun, adalah pemulihan lengannya. Itu tak terbantahkan lagi, kami harus dan akan tetap seperti itu," ujar bos Repsol Honda itu.
Baca juga:
- Adesanya Vs Pereira Jadi Duel UFC yang Paling Dinanti, kecuali Bagi Khamzat Chimaev
- Wow! Bintang WWE Ronda Rousey Berpose Telanjang untuk Pemotretan Bodypaint
- Hendra/Ahsan Susul Fajar/Rian ke Babak Kedua Malaysia Masters 2022
- Ungkap Kekagumannya kepada Gabriel Jesus: Arteta: Profesional yang Luar Biasa, Etos Kerja yang Tinggi