Bagikan:

JAKARTA – Instagram sedang menguji fitur baru yang mirip dengan Snap Maps, alat untuk berbagi konten melalui peta di Snapchat. Fitur ini belum memiliki nama di Instagram dan sedang diuji ke beberapa pengguna.

Cara kerja fiturnya sama dengan Snap Maps. Pengguna Instagram dapat mengunggah teks atau video ke pengguna di lokasi tertentu. Meski cara kerjanya sama, Juru Bicara Meta Christine Pai mengatakan bahwa fitur ini memiliki privasi yang lebih baik di Instagram.

Sebelum membagikan konten yang diinginkan, pengguna harus memilih kelompok yang menerima terlebih dahulu. "(pengguna bisa memilih) Teman Dekat atau hanya pengikut yang mereka ikuti kembali," kata Pai, dikutip dari The Verge.

Pai menjelaskan bahwa fitur ini bersifat opsional. Artinya, pengguna bisa memilih untuk menggunakan fiturnya atau tidak. Selain itu, pengguna tidaj perlu khawatir dengan keamanannya meskipun fitur ini dapat mengakses lokasi mereka.

"Seperti biasa, kami membangun fitur ini dengan mempertimbangkan keamanan," kata Pai. Juru bicara itu tidak memberikan informasi yang lebih detail mengenai fiturnya, seperti apa nama aplikasi yang akan digunakan dan apakah versi pembagian publik akan tersedia.

Pada Februari lalu, beberapa pengembang melihat fitur baru ini dengan nama Friend Map. Alat untuk membagikan konten ke lokasi tertentu ini terintegrasi dengan fitur Notes. Belum ada kabar dari Meta apakah alat ini tetap menggunakan nama Friend Map.

Meta tidak menjelaskan dari mana ide ini berasal, tetapi fiturnya terlihat persis dengan ide Snapchat. Ini bukan pertama kalinya Instagram meniru fitur dari platform besar lain. Mereka telah membuat Reels karena TikTok dan membuat Threads yang mirip dengan Twitter.