Bagikan:

JAKARTA – Chromebook, perangkat yang menggunakan sistem operasi ChromeOS, bisa bekerja dengan sangat lambat. Masalah ini bisa diatasi dengan mudah, tergantung dengan penyebab masalahnya.

Dikutip dari Makeuseof, ada banyak faktor yang menyebabkan kinerja Chromebook menjadi sangat lambat, mulai dari kurangnya pengelolaan Chrome hingga aplikasi latar belakang yang terlalu banyak. Berikut ini beberapa perbaikan yang bisa Anda lakukan.

Tab Chrome Dibiarkan Terlalu Banyak

Saat Anda sedang mengerjakan tugas yang sulit dan membutuhkan bantuan Chrome, Anda mungkin membuka terlalu banyak tab tanpa disadari. Semakin banyak tab yang dibuka, semakin habis juga RAM yang dimiliki Chromebook Anda.

Oleh karena itu, kinerja Chromebook bisa menjadi lambat ketika Anda melakukan hal ini. Cara terbaik untuk mengatasi masalah ini adalah dengan mengurangi tab yang sudah tidak digunakan atau mengurangi tab yang kurang penting.

Terlalu Banyak Aplikasi di Latar Belakang

Faktor lainnya yang menyebabkan Chromebook Anda berjalan dengan lambat adalah aplikasi yang berjalan di latar belakang. Biasanya, hal ini jarang diperhatikan pengguna Chromebook sehingga perangkat bisa tiba-tiba berubah menjadi sangat lambat.

Untuk mengelola aplikasi tersebut, tekan tombol Search dan Esc di keyboard secara bersamaan. Setelah itu, telusuri aplikasi yang berjalan di latar belakang, lalu hilangkan aktivitas aplikasi dengan mengeklik tombol Akhiri Proses.

Mulai Ulang Chromebook

Solusi terakhir yang bisa Anda lakukan saat Chromebook mulai bekerja dengan lambat adalah memulai ulang perangkat. Chromebook yang Anda gunakan mungkin sudah terlalu lama bekerja dan menghabiskan banyak RAM sehingga perlu istirahat.

Untuk memulai ulang perangkat, klik waktu di sudut kanan bawah layar, lalu klik ikon tombol daya. Setelah beberapa opsi pengelola daya terlihat, ketuk menu Restart atau Mulai Ulang. Tunggu hingga perangkat mati dan menyala lagi secara otomatis.