Bagikan:

JAKARTA – Sama seperti aplikasi streaming musik lainnya, penggunaan data Spotify akan bergantung dengan kualitas streaming yang digunakan. Semakin tinggi kualitasnya, semakin besar juga data yang dikeluarkan.

Mengutip dari Makeuseof, Spotify memiliki empat pilihan kualitas suara, yaitu Rendah, Normal, Tinggi, dan Sangat Tinggi. Selain itu, ada pilihan Otomatis yang membuat kualitas streaming bergantung dengan koneksi jaringan yang digunakan.

Kualitas Rendah akan menghabiskan 10,8MB setiap jamnya sehingga Spotify membutuhkan waktu hingga 92,5 jam pemakaian untuk mencapai 1GB. Berbeda dengan kualitas Rendah yang menghabiskan 43,2MB per jam dan Tinggi sebesar 72MB per jam.

Sebagai kualitas streaming tertinggi, opsi Sangat Tinggi tentu akan menghabiskan lebih banyak data. Saat menggunakan kualitas ini, Spotify akan menghabiskan 144MB setiap jamnya. Dalam waktu 6,9 jam, aplikasi streaming ini bisa menghabiskan 1GB.

Jika dibandingkan dengan kualitas streaming tertinggi di Apple Music dan YouTube Music, Spotify menghabiskan lebih banyak data. Kedua aplikasi ini hanya menghabiskan 115,2MB per jam dan membutuhkan 8,6 jam hingga mencapai 1GB.

Namun, tidak semua orang bisa menggunakan kualitas Sangat Tinggi. Jika Anda pengguna Spotify gratis, Anda hanya bisa menggunakan kualitas Tinggi yang menghabiskan 72MB per jam. Penggunaan data ini tentu jauh lebih rendah dari dua aplikasi lainnya.

Spotify merupakan alternatif yang cukup baik untuk menghemat data. Bahkan saat Anda menggunakan kualitas terendah, Spotify tetap yang terhemat karena Apple Music membutuhkan 28,8MB per jam dan YouTube Music membutuhkan 21,6MB per jam.

Perbandingan ini sangat membantu jika Anda menggunakan data seluler dan sedang menghemat pengeluaran data. Jika Anda tertarik untuk menggunakan aplikasi streaming lain, Anda bisa tahu kualitas mana yang lebih sedikit dalam mengeluarkan data.