Mirip DLSS, Microsoft Kembangkan Fitur Peningkatan Resolusi di Windows 11
Microsoft buat fitur Resolusi Super Otomatis di Windows 11 (foto: dok. Microsoft)

Bagikan:

JAKARTA – Microsoft, perusahaan teknologi multinasional, sedang menyiapkan fitur baru untuk meningkatkan resolusi gambar di perangkat dengan sistem Windows. Fitur ini dinamakan Resolusi Super Otomatis.

Berdasarkan temuan pengguna platform X PhantomOfEarth, mengutip dari The Verge, fitur baru ini mirip dengan Deep Learning Super Sampling (DLSS) milik NVIDIA. DLSS merupakan teknologi peningkatan grafis yang digunakan di PC Microsoft.

Sama seperti DLSS, fitur Resolusi Super Otomatis meningkatkan frame rate dan kualitas gambar agar grafis atau visualisasi yang terlihat di layar jauh lebih baik. Kedua fitur ini diciptakan untuk mendukung pengalaman dalam bermain game.

Microsoft menjelaskan bahwa, “(Resolusi Super Otomatis) menggunakan AI untuk membuat game yang didukung bermain lebih lancar dengan detail yang ditingkatkan. Di samping penjelasannya, fitur tersebut memiliki toggle button untuk diaktifkan.

Resolusi Super Otomatis sempat diuji beberapa hari di sistem operasi (OS) Windows 11. Belum ada penjelasan mengenai cara kerja fitur ini, kapan fitur ini akan dirilis, dan apakah fitur ini membutuhkan dukungan perangkat keras tertentu.

Selain itu, Microsoft juga sedang mengembangkan fitur manajemen warna untuk Windows 11. Fitur ini berguna untuk mengatur warna di PC dengan monitor OLED terbaru yang menggunakan teknologi High Dynamic Range (HDR).

Ketika fitur ini sudah dirilis secara global, pengguna bisa melihat kontrol dengan membuka Pengaturan. Setelah itu, buka Sistem dan pilih Tampilan untuk melihat Manajemen Warna. Pengguna bisa menambah, menghapus, atau mengatur default warna.