Square Enix Akan Lebih Agresif Menggunakan AI dalam Pengembangan Konten
Square Enix akan gunakan AI lebih agresif (foto: Square Enix)

Bagikan:

JAKARTA - Tahun 2023 merupakan tahun di mana teknologi berkembang sangat pesat. Contohnya, kehadiran extended reality (XR) yang sebelumnya hanya dikembangkan di sekitar aplikasi bisnis, sekarang banyak sektor yang menggabungkan ruang virtual dengan dunia nyata. 

Selain itu, kehadiran kecerdasan buatan (AI) dan potensi implikasinya selama beberapa waktu ke belakang ini telah menjadi bahan perdebatan akademis. Namun, dengan kehadiran ChatGPT, memungkinkan siapa pun dengan mudah menghasilkan tulisan atau terjemahan atau terlibat dalam dialog berbasis teks. 

Namun, perluasan kemampuan AI generatif ini sekarang sama sekali tidak terbatas pada teks saja, bulan-bulan berikutnya terjadi serangkaian peluncuran layanan AI generatif ke berbagai domain, termasuk gambar, video, dan musik.

Untuk itu, Takashi Kiryu, Presiden dan Direktur Perwakilan Square Enix Holdings mengatakan bahwa mereka percaya AI generatif memiliki potensi untuk mengubah proses, termasuk pemrograman. Maka dari itu, Square Enix menegaskan komitmennya untuk menggunakan AI dengan lebih agresif. 

“Kami juga bermaksud untuk menjadi agresif dalam menerapkan AI dan teknologi mutakhir lainnya baik pada pengembangan konten maupun fungsi penerbitan kami,” kata Kiryu di blog resminya, dikutip Kamis, 4 Januari. 

Kiryu mengatakan, dalam jangka pendek, tujuan perusahaan dalam memanfaatkan AI adalah untuk meningkatkan produktivitas pengembangan dan mencapai kecanggihan yang lebih besar dalam upaya pemasaran mereka. 

“Dalam jangka panjang, kami berharap dapat memanfaatkan teknologi tersebut untuk menciptakan bentuk konten baru bagi konsumen, karena kami percaya bahwa inovasi teknologi mewakili peluang bisnis,” tambahnya. 

Selain itu, dalam hal domain bisnis baru, Square Enix juga mengidentifikasi tiga bidang investasi fokus perusahaan, yaitu blockchain entertainment/Web 3.0, AI, dan cloud. 

“Tahun 2024 akan menandai titik awal bagi Grup kami untuk mencapai langkah maju dan pertumbuhan lebih lanjut. Kami akan mengartikulasikan strategi perusahaan baru kami dalam bentuk Grand Design dan mengabdikan diri untuk melaksanakan setiap inisiatif kami,” pungkasnya.