JAKARTA - Marvel Entertainment, anak perusahaan dari The Walt Disney telah mengonfirmasi bahwa gim terbarunya Marvel's Blade sedang dikembangkan oleh Bethesda Softworks dan Arkane Lyon.
“Untuk merayakan ulang tahun Blade yang ke-50, kami telah menemukan pasangan yang cocok untuk Daywalker di Arkane Lyon, sebuah studio yang terdiri dari seniman tanpa kompromi yang terus mendorong batas-batas desain dan inovasi gim,” kata Bill Rosemann, VP dan Direktur Kreatif Marvel Games dalam pengumuman resminya, dikutip Selasa, 12 Desember.
Selain pernah memenangkan penghargaan untuk gim DEATHLOOP dan seri Dishonored, Rosemann mengatakan bahwa semangat pribadi dan visi Arkane Lyon lah yang membuat kolaborasi ini sangat cocok.
He don't bite.
‘Marvel’s Blade,’ a single-player, third-person game set in the heart of Paris is coming soon from @bethesda and @ArkaneStudios in collaboration with Marvel Games: https://t.co/LLf5jvYnQG pic.twitter.com/xgIqjlUqoA
— Marvel Games (@MarvelGames) December 8, 2023
Saat ini, perusahaan mengatakan bahwa Arkane Lyon baru saja memulai pengembangan gim ini. Nantinya, Marvel's Blade akan menampilkan cerita orisinal dengan gameplay imersif khas studio dan narasi kelas dunia.
“Sebagai seorang anak yang berasal dari campuran, saya merasakan hubungan khusus dengan Blade seorang pahlawan yang memiliki warisan ganda. Kesempatan untuk mewujudkan karakter ini adalah impian saya dan tantangan yang diterima tim kami dengan penuh semangat,” ucap Dinga Bakaba , Game Director, Arkane Lyon.
BACA JUGA:
Saat diluncurkan, Marvel's Blade akan membawa Anda ke bagian karantina di Paris di tengah keadaan darurat supernatural. Vampir bermunculan, meneror kota lampu dan memaksa warga Paris berlindung di dalam rumah mereka pada malam hari untuk menunggu matahari terbit.
“Proyek ini adalah kesempatan sempurna untuk mendorong gaya seni Arkane ke wilayah yang lebih modern dan berani. Inti dari pekerjaan kami terletak pada perpaduan antara ide-ide yang berdampak dan pengetahuan yang inovatif,” tutup Sebastien Mitton, Co-Creative dan Art Director, Arkane Lyon.