JAKARTA - Usai kabar pesawat ruang angkasa milik Rusia, Luna-25 gagal dalam misi, Organisasi Penelitian Antariksa India (ISRO) langsung mengabarkan kondisi Chandrayaan-3 yang tengah menuju ke Bulan.
Pesawat ruang angkasa itu terlihat lebih baik. Semua sistem pada Chandrayaan-3, menurut ISRO bekerja sempurna dan tidak ada kemungkinan diantisipasi pada hari pendaratan, yang akan dilakukan pada Rabu esok hari.
Melalui akun X-nya, ISRO membagikan kabar terkait kondisi Chandrayaan-3, sekaligus memperlihatkan gambar yang ditangkap oleh pesawat ruang angkasa tersebut.
BACA JUGA:
Gambar itu ditangkap dalam misi membantu menemukan lokasi pendaratan yang aman untuk pesawat ruang angkasa.
"Misi Chandrayaan-3: Berikut adalah gambar dari, daerah sisi jauh Bulan ditangkap oleh Kamera Deteksi dan Penghindaran Bahaya Lander (LHDAC)," tweet @ISRO.
"Kamera yang membantu menemukan area pendaratan yang aman -- tanpa batu besar atau parit yang dalam -- selama penurunan ini dikembangkan oleh ISRO di SAC sac.gov.in," imbuhnya.
Chandrayaan-3 Mission:
Here are the images of
Lunar far side area
captured by the
Lander Hazard Detection and Avoidance Camera (LHDAC).
This camera that assists in locating a safe landing area -- without boulders or deep trenches -- during the descent is developed by ISRO… pic.twitter.com/rwWhrNFhHB
— ISRO (@isro) August 21, 2023
Misi yang diluncurkan pada 14 Juli lalu itu akan menuju kutub selatan bulan yang sama dengan tujuan Luna-25 jika ia tidak mengalami kegagalan misi.
Wilayah tersebut dipercaya penuh dengan es air di yang dapat memasok bahan bakar, oksigen, dan air minum untuk misi masa depan, seperti dikutip dari ABC, Selasa, 22 Agustus.