Bagikan:

JAKARTA - Electronic Arts (EA) mengumumkan kolaborasi terbarunya dengan Marvel, dalam sebuah kesepakatan jangka panjang pada Senin, 31 Oktober. 

Kesepakatan ini akan memungkinkan kedua perusahaan ini untuk mengembangkan setidaknya tiga gim petualangan aksi baru yang akan tersedia untuk konsol dan PC. 

Gim-gim tersebut akan menjadi gim dengan cerita orisinil mereka sendiri yang berlatar belakang di semesta Marvel atau Marvel Universe. 

Iron Man akan menjadi judul pertama dalam pengembangan hasil kolaborasi EA dengan Marvel kali ini. Gim ini akan menjadi gim petualangan aksi pemain tunggal orang ketiga yang keluar dari Motive Studios.

“Kami telah lama menjadi penggemar Marvel dan kepemimpinan mereka yang mengesankan, jadi ini adalah momen yang luar biasa bagi pengembang kami serta pemain dan penggemar kami,” kata Laura Miele, COO di EA dalam sebuah pengumuman yang dibagikan di Twitter. 

Miele pun berharap dapat menyambut Marvel ke dalam keluarga kreator EA, dan mengatakan bahwa kolaborasi ini akan menghasilkan pengalaman luar biasa bagi para pemainnya. 

"Kami tidak sabar untuk melihat reaksi para pemain ketika mereka tampil sebagai Iron Man dan melakukan hal-hal luar biasa yang dikenal sebagai Pahlawan Super ini," sambungnya. 

Sementara itu, Jay Ong, Wakil Presiden Eksekutif di Permainan Marvel mengungkapkan, bekerja sama dengan EA akan membantu mereka untuk membawa karakter Marbel dengan cara yang belum pernah mereka lakukan sebelumnya. 

“Kami bangga menjadi kolaborator yang antusias dan kreatif dengan pengembang sehingga mereka memiliki kebebasan untuk menciptakan sesuatu yang sangat unik dan benar-benar luar biasa," ungkap Ong. 

"Tim di Motive memulainya dengan video gim Iron Man mereka dan kami tidak sabar menunggu para pemain untuk belajar lebih banyak di masa mendatang," pungkasnya. 

Dengan kolaborasi ini, gim Iron Man akan menampilkan narasi orisinal yang memanfaatkan sejarah karakter yang kaya, menyalurkan kompleksitas, karisma, dan kejeniusan kreatif Tony Stark, dan memungkinkan pemain merasakan seperti apa sebenarnya bermain sebagai Manusia Besi.