Bagikan:

JAKARTA - Pabrikan otomotif asal Jepang, Mitsubishi, menargetkan peningkatan laba operasi tiga kali lipat di Amerika Utara akhir tahun fiskal, Maret 2024. Selain itu, target Mitsubishi lainnya adalah posisi teratas dalam penjualan kendaraan di pasar Amerika Utara dan terbesar kedua di pasar Jepang.

Dikutip dari Carscoops, 14 Mei, Mitsubishi menyebut target tersebut bukan tanpa alasan. Dalam kondisi penjualan kendaraan online yang semakin meningkat, pasar regional Amerika Utara menawarkan peluang bisnis yang menjanjikan. Dengan ketersediaan diler yang terbatas, nilai tukar mata uang yang positif, serta permintaan yang kuat untuk model seperti Outlander, Mitsubishi yakin dapat meraih sukses di pasar Amerika Utara.

Peluncuran Outlander generasi kedua telah memperoleh respon positif di pasar Amerika Utara, sehingga Mitsubishi dapat memotong insentif di AS lebih dari setengah dibandingkan sebelumnya. Model seperti Xpander juga membantu meningkatkan penjualan di Meksiko untuk pasar Amerika Utara.

Menanggapi target ini, Koji Ikeda, Chief Financial Officer Mitsubishi mengatakan, "Meskipun pasokan ketat disebabkan oleh kekurangan chip semikonduktor di Amerika Utara, kami memperkenalkan Outlander baru pada tahun 2021."

Ia juga menambahkan, berkat daya tarik dari Outlander, pihaknya dapat menekan pengeluaran insentif dengan menggunakan pemasaran digital untuk membuat penjualan lebih efisien.

Meskipun penjualan Mitsubishi menurun di beberapa pasar seperti China dan Eropa, Mitsubishi tetap berusaha bangkit dengan menargetkan pasar Amerika Utara naik 21 persen menjadi 161.000 unit pada tahun fiskal ini. Selain itu, Mitsubishi juga menargetkan pasar Eropa meningkat 33 persen atau 81.000 unit.

Dalam upaya mencapai target ini, Mitsubishi akan terus fokus pada pemasaran digital dan peningkatan efisiensi penjualan, serta memanfaatkan daya tarik dari model-model andalannya seperti Outlander dan Xpander.