Bagikan:

JAKARTA - Kejutan di Piala FA. Klub Elkan Baggott, Ipswich Town, tersingkir setelah dikalahkan Maidstone United 2-1 di laga babak kelima di Stadion Portman Road, Ipswich, Sabtu, 27 Januari 2024 malam WIB.

Ipwich seharusnya tak kesulitan mengatasi rivalnya di Piala FA. Bagaimana tidak, mereka tampil di kandang sendiri. Meski kehilangan Baggott yang masih membela tim nasiona Indonesia di Piala Asia, namun Ipswich tetap solid.

Apalagi The Tractor Boys sudah nangkring di peringkat dua Divisi Championship. Ini menjadikan Ipswich berpeluang promosi ke kasta tertinggi Premier League Inggris

Bandingkan dengan Maidstone yang berkompetisi di kasta paling bawah Liga Inggris, National League South atau Konferensi N/H. Ini merupakan divii paling bawah. Jarak peringkat Ipswich dengan Maidstone pun sangat jauh, 98.

Ini yang menjadikan Maidstone tak berharap banyak karena melawan tim yang punya potensi promosi karena saat ini menduduki peringkat dua.

Gol Maidstone dihasilkan Lamar Reynolds yang membuka pesta kemenangan setelah membobol gawang lawan di menit 43.

Ipswich sempat menyamakan skor saat Jeremy Sarmiento mencetak gol usai istirahat. Namun Maidstone berhasil kembali unggul setelah kiper Sam Corne gagal menjangkau bola.

Corne yang di laga sebelumnya juga membobol gawang Stevenage memba tim menang 2-1, Suporter mereka berteriak histeris seakan tak percaya The Stones bisa lolos ke 16 besar Piala FA.

"Inilah keajaiban Piala FA. Kami percaya," kata manajer Maidstone George Elokobi

Sementata Corne measa senang bisa membantu tim meraih kemenangan. "Saya senang bisa membantu teman-teman Saya bangga kepada mereka," ucapnya. "Pencapaian kami sungguh sulit dipercaya. Sungguh brilian. Hari pertandingan yang luar biasa